PDIP tak akan intervensi kebijakan Jokowi
A
A
A
Sindonews.com - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) tidak akan turut campur soal kebijakan yang diambil Gubernur DKI Jakarta terpilih, Joko Widodo (Jokowi).
Langkah serta tindakan apa untuk membangun kota Jakarta ataupun penyusunan birokrasi, sepenuhnya diserahkan kepada Jokowi dan wakilnya Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Ketua Fraksi PDIP Puan Maharani mengatakan, pihaknya akan menyerahkan sepenuhnya urusan DKI ke Jokowi dan Ahok.
"Kami tidak akan intervensi, silakan saja Pak Jokowi bekerja sesuai dengan apa yang menjadi visi beliau ketika kampanye dulu," kata putri Megawati ini usai rapat FPDIP di DPR RI, Jumat (5/10/2012).
Namun demikian, menurut Puan, keluarga besar PDIP siap jika Jokowi membutuhkan bantuan. "Kalau Pak Jokowi butuh kami urun rembuk untuk membuat Jakarta semakin baik, kami siap," tuturnya.
PDIP hanya berharap kadernya itu bisa melaksanakan tugas dengan baik, jelas dan nyata untuk DKI.
Sementara itu terkait rencana pelantikan Jokowi, Puan memperkirakan akan dilaksanakan Minggu depan, sebelum tanggal 15 Oktober 2012.
Langkah serta tindakan apa untuk membangun kota Jakarta ataupun penyusunan birokrasi, sepenuhnya diserahkan kepada Jokowi dan wakilnya Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Ketua Fraksi PDIP Puan Maharani mengatakan, pihaknya akan menyerahkan sepenuhnya urusan DKI ke Jokowi dan Ahok.
"Kami tidak akan intervensi, silakan saja Pak Jokowi bekerja sesuai dengan apa yang menjadi visi beliau ketika kampanye dulu," kata putri Megawati ini usai rapat FPDIP di DPR RI, Jumat (5/10/2012).
Namun demikian, menurut Puan, keluarga besar PDIP siap jika Jokowi membutuhkan bantuan. "Kalau Pak Jokowi butuh kami urun rembuk untuk membuat Jakarta semakin baik, kami siap," tuturnya.
PDIP hanya berharap kadernya itu bisa melaksanakan tugas dengan baik, jelas dan nyata untuk DKI.
Sementara itu terkait rencana pelantikan Jokowi, Puan memperkirakan akan dilaksanakan Minggu depan, sebelum tanggal 15 Oktober 2012.
(lns)