Penyemprotan Disinfektan, PMI Sisir Jalan Raya hingga Gang Sempit di Kembangan
A
A
A
JAKARTA - Upaya pencegahan penyebaran virus Corona (Covid-19) terus dilakukan di wilayah Jakarta Barat. Selain membatasi orang berkumpul, penyemprotan disinfektan masih terus dilakukan di sejumlah titik.
Kali ini Palang Merah Indonesia (PMI) melakukan penyemprotan di jalan raya hingga gang sempit permukiman penduduk.
Ketua PMI Jakarta Barat, Baharudin, mengatakan, hari ini petugas melakukan penyemprotan di wilayah Kecamatan Kembangan.
“Kami kerahkan puluhan petugas dan bantuan tiga pilar Kecamatan Kembangan,” kata Baharudin, Minggu (5/4/2020).
Sebelumnya, penyemprotan dilakukan serupa di Kecamatan Kebon Jeruk, pada pekan lalu. Hingga kemarin, sudah 300 titik yang dilakukan penyemprotan disinfektan, beberapa di antaranya jalan utama di Jakarta Barat.
Dalam penyemprotan ini, PMI mengerahkan sejumlah armada, di antaranya dua truk besar Sprayin, dua mobil bak terbuka, dan tiga bentor.
Di gang-gang kecil dan kawasan pemukiman, penyemprotan dilakukan dengan mengerahkan delapan alat semprot manual.
“Mengingat Kembangan merupakan pandemi Corona tertinggi, PMI memprioritas Spraying di wilayah tersebut,” tuturnya.
Secara perlahan pihaknya akan mencoba menyebar disinfektan ke delapan kecamatan yang ada di Jakarta Barat.
Kali ini Palang Merah Indonesia (PMI) melakukan penyemprotan di jalan raya hingga gang sempit permukiman penduduk.
Ketua PMI Jakarta Barat, Baharudin, mengatakan, hari ini petugas melakukan penyemprotan di wilayah Kecamatan Kembangan.
“Kami kerahkan puluhan petugas dan bantuan tiga pilar Kecamatan Kembangan,” kata Baharudin, Minggu (5/4/2020).
Sebelumnya, penyemprotan dilakukan serupa di Kecamatan Kebon Jeruk, pada pekan lalu. Hingga kemarin, sudah 300 titik yang dilakukan penyemprotan disinfektan, beberapa di antaranya jalan utama di Jakarta Barat.
Dalam penyemprotan ini, PMI mengerahkan sejumlah armada, di antaranya dua truk besar Sprayin, dua mobil bak terbuka, dan tiga bentor.
Di gang-gang kecil dan kawasan pemukiman, penyemprotan dilakukan dengan mengerahkan delapan alat semprot manual.
“Mengingat Kembangan merupakan pandemi Corona tertinggi, PMI memprioritas Spraying di wilayah tersebut,” tuturnya.
Secara perlahan pihaknya akan mencoba menyebar disinfektan ke delapan kecamatan yang ada di Jakarta Barat.
(thm)