Sterilisasi Pejalan Kaki, PD Sarana Jaya: Evaluasi Setiap Hari

Selasa, 19 Februari 2019 - 00:18 WIB
Sterilisasi Pejalan...
Sterilisasi Pejalan Kaki, PD Sarana Jaya: Evaluasi Setiap Hari
A A A
JAKARTA - Direktur PD Sarana Jaya, Yoori Pinotan menyatakan, pemberlakuan sterilisasi pejalan kaki di kawasan Jalan Jatibaru Raya dengan mengalihkannya ke Skybridge Tanah Abang dilakukan setiap hari. Namun dia belum dapat menjabarkan hasil dan langkah evaluasi tersebut. Dia mengklaim bahwa sterilisasi pejalan kaki dengan mengalihkanya menggunakan Skybdrige cukup efektif.
"Evaluasi dari waktu ke waktu terus berjalan. Kita monitor terus," kata Yoori kepada wartawan di Jakarta, Senin 18 Februari 2019. (Baca Juga: Semrawut, Sterilisasi Pejalan Kaki di Tanah Abang Masih Berjalan
Sementara itu, Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Sigit Widjiatmoko menyatakan akan terus melakukan penataan angkutan di kawasan Tanah Abang melalui program Jak lingko. Sehingga, angkutan umum tidak perlu lagi mengetem lantaran dibayar rupiah perkilometer.

"Kami masih terus merangkul operator untuk ikut dalam program Jak lingko. Nantinya kalau semua sudah masuk Jak lingko, tidak akan ada lagi angkutan yang mengetem," tegasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1152 seconds (0.1#10.140)