Semrawut, Sterilisasi Pejalan Kaki di Tanah Abang Masih Berjalan

Senin, 18 Februari 2019 - 23:07 WIB
Semrawut, Sterilisasi Pejalan Kaki di Tanah Abang Masih Berjalan
Semrawut, Sterilisasi Pejalan Kaki di Tanah Abang Masih Berjalan
A A A
JAKARTA - Kawasan Stasiun Tanah Abang , Jalan Jatibaru Raya, Jakarta Pusat, masih tampak semrawut meski sudah diberlakukannya sterilisasi pejalan kaki, pada Kamis 7 Februari 2019. Meski begitu, evaluasi masih berjalan.

Berdasarkan pantauan, sejumlah pejalan kaki masih berlalu lalang di Jalan Jatibaru Raya, khususnya di u-turn atau daerah yang belum terpagari. Para penumpang kereta yang hendak ke Pasar Tanah Abang masih banyak keluar dari pintu stasiun Jatibaru bengkel dan menyeberang ke pasar Tanah Abang melalui u-turn.

Sejumlah angkutan umum yang memarkirkan kendaraanya di sekitar u-turn hingga pintu stasiun Jatibaru bengkel ditambah ramainya Pedagang Kaki Lima (PKL) memperparah kesemrawutan sekitar. Apalagi adanya bus Transjakarta yang mengetem menunggu penumpang.

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi mengatakan, pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk mengatasi kesemrautan tersebut. Menurutnya, dengan disterilisaikan Jalan Jatibaru Raya dari pejalan kaki pada 7 Februari lalu, kawasan Tanah Abang Jalan Jatibaru Raya semakin tertib.

"Ya kami akan terus evaluasi penataan Tanah Abang saat ini. Tentunya, kami ingin terus menjadikan kawasan menjadi lebih tertib," kata Irwandi saat dihubungi, Senin (18/2/2019).

Irwandi menjelaskan, evaluasi pemberlakuan sterilisasi pejalan kaki di kawasan Jalan Jatibaru Raya dengan mengalihkannya ke Skybridge Tanah Abang merupakan kewenangan PD Sarana Jaya. Sedangkan untuk angkutan umum kewenangan Dinas Perhubungan.

Untuk itu, lanjut Irwandi, sebelum melanjutkan penertiban, pihaknya akan kembali meminta hasil evaluasi dari pihak-pihak tersebut. Dia pun akan terus melakukan penertiban di kawasan Tanah Abang.

"Kami terus berkoordinasi dengan pihak terkait. Termasuk pihak kepolisian," katanya. (Baca Juga: DKI Siap Carikan Lahan untuk PKL Tanah Abang di luar Skybdrige(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5766 seconds (0.1#10.140)