DKI Masih Koordinasi dengan KAI Terkait Koneksi Skybridge Tanah Abang

Senin, 12 November 2018 - 15:06 WIB
DKI Masih Koordinasi...
DKI Masih Koordinasi dengan KAI Terkait Koneksi Skybridge Tanah Abang
A A A
JAKARTA - Pembangunan jembatan penyeberangan multifungsi (JPM) atau Skybridge Tanah Abang masuk dalam masa finishing. Namun beberapa pekerjaan seperti koneksi dengan Stasiun Tanah Abang belum menemukan titik temu.

Direktur Utama PD Pembangunan Sarana Jaya Yoory C Pinontoan menjelaskan, masih melakukan komunikasi dengan PT KAI. "Ya kita kordinasi terus. Pokoknya apa yang diharapkan PT KAI kita akomodir. begitu. Kan menambah waktu lagi dari beberapa hal yang harus disesuaikan dengan PT KAI," kata Yoory kepada wartawan, Senin (12/11/2018).

Beberapa fasilitas yang akan disesuaikan di antaranya toilet dan halte yang berada tepat di bawah JPM. "Ada penambahan seperti toilet. Itu juga dipikirkan. Kalau ada di bawah itu halte kita buatkan juga," lanjutnya.

Dalam kesempatan itu, Yoory menegaskan, dari pihak PT KAI tidak meminta anggaran."Anggaran apa. Setahu saya belum ada permintaan itu. Cuma untuk beberapa permintaan untuk penambahan fasilitas, beberapa hal yang harus disesuaikan, itu kita akomodir," tambahnya.

Dari PD Pembangunan Sarana Jaya akan memasang casing tempat tanaman sebagai bagian mempercantik JPM."Makanya saya kasih casing, untuk tanaman juga. Untuk memperindah untuk mempercantik juga. Kalau jembatannya sendiri sudah selesai. Yang kurang tinggal casing jembatan untuk mempercantik, tanaman dan sedikit halte," ucapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5822 seconds (0.1#10.140)