Jelang Akhir Libur Lebaran, Penumpang Commuter Line Meningkat
A
A
A
JAKARTA - VP Corporate Communications PT KCI Eva Chairunisa mengatakan, KCI mencatat pengguna KRL Jabodetabek di sejumlah stasiun yang menjadi pusat kepadatan pada hari libur normal, seperti Sabtu dan Minggu mengalami peningkatan selama masa libur Idul Fitri tahun 2018.
Menurutnya, peningkatan jumlah pengguna KRL utamanya terpantau di tujuh stasiun yang setiap tahunnya memang kerap dipadati pengguna pada musim libur lebaran. Di Stasiun Bogor misalnya, terpantau jumlah pengguna naik sekitar 7,9% dengan volume tertinggi sejauh ini pada tanggal 17 Juni 2018 sebesar 122.019 orang.
"Sedang di Stasiun Jakarta Kota, jumlah pengguna terlihat meningkat 34% dengan volume tertinggi sejauh ini pada tanggal 17 Juni sejumlah 105.372 orang," ujarnya pada wartawan, Kamis (21/6/2018).
Dia menerangkan, Stasiun Cikarang yang pada masa libur lebaran tahun lalu belum melayani KRL, pada liburan kali ini melayani rata-rata 16.971 pengguna tiap harinya. Jumlah pengguna terpadat di Stasiun Cikarang pada masa lebaran kali ini tercatat 19.117 di tanggal 17 Juni.
"Sejumlah stasiun lain juga mencatat trend positif dalam hal jumlah pengguna yang dapat dilayani. Stasiun-stasiun tersebut adalah Bekasi (meningkat 34% dibanding hari libur biasa), Rangkasbitung (16,3%) , dan Tanah Abang (6,8%)," tuturnya.
Dia mengungkapkan, kecenderungan jumlah pengguna yang meningkat di sejumlah stasiun ini diperkirakan masih akan berlanjut meskipun masa cuti bersama selesai pada 20 Juni kemarin.
PT KCI memperkirakan kepadatan masih akan berlangsung hingga akhir pekan ini karena siswa sekolah masih dalam masa liburan dan adanya kalangan karyawan serta pelaku ekonomi lainnya yang mengambil masa cuti lebih panjang.
"Maka itu, PT KCI menghimbau para pengguna selama musim liburan ini agar senantiasa mengutamakan keselamatan dan menjaga kebersihan saat naik KRL," katanya.
Menurutnya, peningkatan jumlah pengguna KRL utamanya terpantau di tujuh stasiun yang setiap tahunnya memang kerap dipadati pengguna pada musim libur lebaran. Di Stasiun Bogor misalnya, terpantau jumlah pengguna naik sekitar 7,9% dengan volume tertinggi sejauh ini pada tanggal 17 Juni 2018 sebesar 122.019 orang.
"Sedang di Stasiun Jakarta Kota, jumlah pengguna terlihat meningkat 34% dengan volume tertinggi sejauh ini pada tanggal 17 Juni sejumlah 105.372 orang," ujarnya pada wartawan, Kamis (21/6/2018).
Dia menerangkan, Stasiun Cikarang yang pada masa libur lebaran tahun lalu belum melayani KRL, pada liburan kali ini melayani rata-rata 16.971 pengguna tiap harinya. Jumlah pengguna terpadat di Stasiun Cikarang pada masa lebaran kali ini tercatat 19.117 di tanggal 17 Juni.
"Sejumlah stasiun lain juga mencatat trend positif dalam hal jumlah pengguna yang dapat dilayani. Stasiun-stasiun tersebut adalah Bekasi (meningkat 34% dibanding hari libur biasa), Rangkasbitung (16,3%) , dan Tanah Abang (6,8%)," tuturnya.
Dia mengungkapkan, kecenderungan jumlah pengguna yang meningkat di sejumlah stasiun ini diperkirakan masih akan berlanjut meskipun masa cuti bersama selesai pada 20 Juni kemarin.
PT KCI memperkirakan kepadatan masih akan berlangsung hingga akhir pekan ini karena siswa sekolah masih dalam masa liburan dan adanya kalangan karyawan serta pelaku ekonomi lainnya yang mengambil masa cuti lebih panjang.
"Maka itu, PT KCI menghimbau para pengguna selama musim liburan ini agar senantiasa mengutamakan keselamatan dan menjaga kebersihan saat naik KRL," katanya.
(ysw)