Hari Pertama Ramadhan, Gedung Pemkot Tangsel Sepi

Kamis, 17 Mei 2018 - 17:48 WIB
Hari Pertama Ramadhan,...
Hari Pertama Ramadhan, Gedung Pemkot Tangsel Sepi
A A A
TANGERANG SELATAN - Hari pertama ibadah puasa di bulan suci Ramadhan 1439 H, suasana di pusat pemerintahan Kota Tangerang Selatan (Tangsel), terlihat sepi.

Balai rakyat di bagian tengah gedung yang kerap dilalui aparatur sipil negara (ASN) hanya terlihat beberapa orang saja yang berlalu lalang. Begitupun suasana di Masjid Al-Itisham pemkot, juga sepi.

Menurut Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan (BKPP) Kota Tangsel, Apendi, pada hari pertama puasa Ramadhan, ASN bekerja seperti biasa.

"Selama bulan Ramadhan, ASN Tangsel masuk pukul 08.00-15.00 WIB pada hari Senin-Kamis. Sedangkan, hari Jumat, ASN masuk pukul 08.00-15.30 WIB," ujar Apendi saat ditemui di Pemkot Tangsel, Kamis (17/5/2018).

Sebelum memulai pekerjaan, kata dia, seluruh ASN di lingkup Pemkot Tangsel diharuskan salat duha terlebih dahulu, di masjid Al-Itisham yang ada di kawasan puspemkot Tangsel.

"Tadi pagi, kita awali dengan salat duha bersama di masjid, sambil diberikan pengarahan. Ini setiap hari selama bulan puasa. Sedangkan apel, tetap dilakukan tetapi hanya Senin saja," jelasnya.

Terkait sepinya suasana di lingkup Pemkot Tangsel, ia meyakini bukan karena para ASN banyak yang bolos, melainkan banyak yang sudah bekerja di dalam kantor.

"Banyak yang sudah di dalam, tadi pas saat jam setengah delapan kurang sudah ramai. Cuma tadi pas ke masjid itu ada sebagian yang tidak datang. Selebihnya banyak yang datang," ucapnya.

Terkait adanya sejumlah bangku yang kosong di dalam kantor, Apendi mengakui bahwa ada beberapa ASN yang tidak bekerja, karena sejumlah alasan.

"Jumlah yang tidak masuk tidak banyak. Untuk berapa data pastinya, nanti saya cek dan print dulu dibuku. Nanti akan saya sampaikan, kalau sudah dicek. Sekarang saya masih ada kerjaan," pungkasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0938 seconds (0.1#10.140)