DKI Akan Buka Jalan Jatibaru setelah Sky Bridge Rampung

Senin, 26 Februari 2018 - 22:48 WIB
DKI Akan Buka Jalan Jatibaru setelah Sky Bridge Rampung
DKI Akan Buka Jalan Jatibaru setelah Sky Bridge Rampung
A A A
JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta segera lakukan penataan tahap kedua Tanah Abang, Jakarta Pusat. Jalan Jatibaru Raya yang ditutup akan kembali dibuka setelah dibangunnya Sky Bridge.

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengatakan, dalam pekan ini Pemprov DKI akan merilis survei internal dan data analisis nmengenai penataan tahap pertama Tanah Abang. Menurutnya, penataan tahap pertama akan dilanjutkan pada penataan tahap kedua yang kini tinggal menunggu persetujuan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

"Kemarin sudah difinalkan dari segi animasi untuk tahap kedua, tapi masih menunggu input dari Gubernur. Seandainya sudah clear, kita akan launching segera. Kalau tidak dalam dua hari ini, mungkin awal Maret kita akan launching," kata Sandiaga Uno di Balai Kota DKI Jakarta pada Senin (26/2/2018).

Sandi menjelaskan, progres yang akan dilaporkan pada tahap kedua itu yakni mengenai revitalisasi Blok G dan pembangunan Sky Bridge. Namun, dia meminta masyarakat sabar menunggu penataan Tanah Abang.

Sejauh ini, lanjut Sandi, apa yang dilakukan di Tanah Abang itu semua dalam koridor hukum dan juga keberpihakan untuk menegakkan keadilan. "Untuk angkot Tanah Abang yang solusinya mengikuti OK Otrip saat ini dalam tahap finalisasi rupiah per kilometernya. Jadi bagaimana kita bisa menemukan formula kilometer yang tepat untuk ok otrip dan bisa masuk dalam negosiasi akhir dengan para pengemudi, dan juga para operator," ujarnya.

Direktur Utama PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin menyebut bahwa penataan Tanah Abang tahap kedua dengan merevitalisasi gedung Blok G serta Sky Bridge itu leading sektornya di Perusahaan Daerah Sarana Jaya.

Direktur Utama PD Pembangunan Sarana Jaya, Yoory Pinontoan belum dapat memastikan groundbreaking Sky Bridge dan revitalisasi gedung Blok G akan dilakukan. Namun, dia menyebutkan butuh waktu sekitar dua minggu untuk melakukan pembahasan sebelum lakukan groundbreaking.

"Setelah selesai pembahasan kita harapkan groundbreaking segera dilakukan," ungkapnya. Adapun gambaran kasar konsep revitalisasi Blok G nantinya akan terpadu dengan rumah susun dan moda transportasi stasiun kereta api ataupun Light Rail Transit (LRT) dan Bus Rapid Transit (BRT). Sedangkan untuk Sky Bridge nantinya akan menghubungkan stasiun dengan pasar Blok G.

"Usulannya nanti Sky Bridge itu selain buat jalan kaki penumpang stasiun menuju Blok G akan ada pedagang yang kini ada di Jalan Jati Baru Raya. Nah, Jalan Jati Baru Raya akan dibuka kembali. Lebar Sky Bridge itu ya satu jalur di atas Jalan Jatibaru Raya yang digunakan pedagang saat ini," ucapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8220 seconds (0.1#10.140)