Kibarkan Bendera Raksasa, Kapolres Ketakutan hingga Kaki Gemetar

Rabu, 02 Agustus 2017 - 23:00 WIB
Kibarkan Bendera Raksasa,...
Kibarkan Bendera Raksasa, Kapolres Ketakutan hingga Kaki Gemetar
A A A
TANGERANG - Bendera merah putih berukuran panjang 75 meter dan lebar 50 meter berhasil dikibarkan di dinding Apartemen Sudirman One, Cikokol, Kota Tangerang, Rabu malam (2/8/2017), meskipum belum sempurna. Pengibaran bendera yang diklaim terbesar di dunia itupun penuh dramatis.

Pengibaran bendera merah putih raksasa ini melibatkan sembilan orang dari 27 tim. Di jalur satu terdapat Sertu Ajang dari Kodim 0506 Tangerang, jalur dua Komandan Korem 052 Wijayakrama Kolonel Amri Iwan Setiawan, dan jalur tiga Komandan Kodim 0506 Letnan Kolonel Infanteri Muhamad Imam Gogor Agnie Aditya.

Sementara di jalur empat terdapat Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan, jalur lima Aldo dari BPBD Kota Tangerang, dan jalur enam Wadanramil 18 Jatiuwung Kodim 0506 Tangerang Kapten Infanteri Djauhari. Selanjutnya, di jalur tujuh terdapat Dani dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Tangerang, jalur delapan Pijar dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Tangerang, dan terakhir di jalur sembilan ada Sunardi dari PMI Kota Tangerang.

Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan yang ikut terlibat mengibarkan bendera raksana tersebut mengaku cukup ngeri. Saat menyempurnakan posisi bendera, tepatnya saat diturunkan dari atas gedung setinggi 38 meter itu, Kapolres sangat ketakutan hingga kakinya gemetaran. "Wah, menggigil bos, asli. Kaki saya masih terasa gemetarannya sampai sekarang," ungkap Kombes Pol Harry Kurniawan. (Baca: Bendera Merah Putih Terbesar di Dunia Berkibar di Tangerang)

Komandan Kodim 0506 Letnan Kolonel Infanteri Muhamad Imam Gogor Agnie Aditya juga mengaku sangat berat menurunkan bendera dengan panjang 75 meter dan lebar 50 meter tersebut dari lantai teratas gedung Apartemen Sudirman One. "Rasanya berat sekali. Tetapi kesulitan tadi tidak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan para pejuang kita dahulu dalam mengibarkan bendera merah putih," pungkasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7339 seconds (0.1#10.140)