Pengamat Menilai Anies Mendominasi Debat Cagub DKI

Sabtu, 14 Januari 2017 - 12:52 WIB
Pengamat Menilai Anies Mendominasi Debat Cagub DKI
Pengamat Menilai Anies Mendominasi Debat Cagub DKI
A A A
JAKARTA - Pengamat menilai debat Cagub-cawagub DKI yang digelar KPU DKI sangat menarik dan berimbang. Ketiga paslon mampu saling adu argumen dan menjelaskan programnya secara baik.

Pengamat politik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Adi Prayitno mengatakan, debat pertama yang digelar KPU DKI itu berlangsung menarik dibandingkan dengan debat Cagub DKI sebelumnya. Setiap paslon mampu menyampaikan visi-misi, dan programnya untuk Jakarta lima tahun mendatang.

Dia menerangkan, dalam debat tersebut, Agus misalnya, sebagai pendatang baru di dunia politik, tampil meyakinkan dengan kepercayaan diri yang memadai.

Ahok, meski di bawah tekanan yang dari dua lawannya masih bisa memberikan klarifikasi dengan baik. Begitu juga Anies bisa menunjukkan kelasnya sebagai sosok yang mampu memainkan panggung dengan baik.

"Secara umum debat pertama itu berimbang meski dalam beberapa kesempatan, Anies terlihat mendominasi perdebatan," ujarnya pada wartawan, Sabtu (14/1/2017).

Dia pun menyoroti Agus yang dalam sejumlah kesempatan debat terbuka pasangan nomor urut 1 kerap tak hadir. Dalam debat pertama itu, agus mampu hadir dengan meyakinkan dan percaya diri. Itu pun sekaligus mematahkan anggapan negatif kalau Agus tak mampu berdebat.

"Awal sesi, Agus pu menyerang Ahok. Namun, di akhir sesi, Agus terlihat mulai memberikan waktu kepada Mpok Sylvi untuk meladeni pertanyaan dua pasangan calon lainnya," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6874 seconds (0.1#10.140)