Jelang Pengundian Nomor Urut, JIExpo Dijaga Ketat Polisi
A
A
A
JAKARTA - Jelang pengundian nomor urut pasangan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) pada Pilgub 2017 di Hall D2, JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat dijaga ketat polisi. Bahkan, ratusan personel kepolisian disiapkan untuk mensterilkan lokasi rapat pleno terbuka yang akan digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta.
"Untuk kekuatan dari kepolisian, ada 221 personel yang diturunkan ke lokasi," ujar Kasubbag Humas Polres Jakarta Pusat, Kompol Suyatno di Jakarta, Selasa (25/10/2016).
Suyatno melanjutkan, polisi telah melakukan pengecekan di lokasi pengundian nomor urut cagub dan cawagub itu. Diperkirakan banyak orang yang akan menghadiri kegiatan sore nanti, termasuk ketiga pasang calon cagub-cawagub yang telah sah ditetapkan oleh KPU DKI Jakarta.
"Sejak malam, kami sudah mengecek lokasi, melaksanakan pengamanan, strelisasi di sana," katanya. (Baca: Resmi, Pilgub DKI 2017 Diikuti Tiga Pasangan Calon)
"Untuk kekuatan dari kepolisian, ada 221 personel yang diturunkan ke lokasi," ujar Kasubbag Humas Polres Jakarta Pusat, Kompol Suyatno di Jakarta, Selasa (25/10/2016).
Suyatno melanjutkan, polisi telah melakukan pengecekan di lokasi pengundian nomor urut cagub dan cawagub itu. Diperkirakan banyak orang yang akan menghadiri kegiatan sore nanti, termasuk ketiga pasang calon cagub-cawagub yang telah sah ditetapkan oleh KPU DKI Jakarta.
"Sejak malam, kami sudah mengecek lokasi, melaksanakan pengamanan, strelisasi di sana," katanya. (Baca: Resmi, Pilgub DKI 2017 Diikuti Tiga Pasangan Calon)
(mhd)