Boy Sadikin: Banyak Program Ahok Tak Berpihak pada Rakyat Kecil

Kamis, 22 September 2016 - 21:42 WIB
Boy Sadikin: Banyak...
Boy Sadikin: Banyak Program Ahok Tak Berpihak pada Rakyat Kecil
A A A
JAKARTA - Anggota PDIP Boy Sadikin menegaskan tidak mendukung Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) bukan karena persoalan SARA. Justru Boy menilai Ahok lah yang sebenarnya memainkan isu SARA tersebut.

Boy Sadikin mengatakan, telah mengirimkan surat mengundurkan diri dari PDIP per 21 September lalu. Sebab, kata dia, PDIP telah memutuskan untuk mendukung petahana Ahok yang sangat bertolak belakang dengannya.

"Saya tidak mendukung Ahok bukan karena agama, suku atau etnis. Melainkan karena pribadi dan programnya yang tidak berpihak kepada rakyat kecil. Jadi beliau yang main agama sebenarnya kan. Lihat saja videonya," tegas mantan Ketua Tim Sukses Joko Widodo dan Ahok pada Pilgub DKI 2012 lalu saat dihubungi KORAN SINDO, pada Kamis (22/9/2106)

Putra Mantan Gubernur DKI Jakarta, Ali Sadikin itu pun menyatakan telah memilih menjadi tim pemenangan Sandiaga Uno. Tidak perlu ketua, menjadi anggota timnya saja, Boy sangat bersyukur.

Terpenting, lanjut Boy, petinggi partai politik koalisi kekeluargaan harus kompak. Dia berharap agar semua petinggi melepaskan ego dan bersatu untuk menjadikan Jakarta yang lebih baik.

"Jadi saya kalau jadi ketua tim itu, harus juga disetujui seluruh parpol. Baru saya terima. Membantu itu kan bisa lewat luar tim, enggak perlu di dalam tim juga," ungkapnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2858 seconds (0.1#10.140)