Gerindra: Parpol Dukung Perseorangan Khianati Visi Misi Partai
A
A
A
JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) DKI Partai Gerindra Mohamad Taufik mengembalikan hak dari partai Golkar untuk mendukung petahana Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Taufik dalam wawancaranya dengan wartawan di ruang Fraksi Gerindra menyebut jika hal yang sama juga berlaku pada partai besutan Prabowo Subianto itu.
"Itu haknya Golkar juga dukung siapapun. Hak kami juga sebagai partai kami ingin kuatkan posisi partai sebagai pilar demokrasi," ujar Taufik, Rabu (15/6/2016).
Bagi Wakil Ketua DPRD DKI itu partainya tidak mungkin menghianati visi misi partai. "Buat kami kalau dukung perseorangan rasanya kami menghianati visi misi partai," katanya.
"Kalau partai lain mendukung perseorangan silahkan. Tapi kalau partai kami Gerindra, saya kira ketika mendukung perseorangan rasanya sama dengan Gerindra mengkhianati posisi kepartaian," tukasnya.
Taufik dalam wawancaranya dengan wartawan di ruang Fraksi Gerindra menyebut jika hal yang sama juga berlaku pada partai besutan Prabowo Subianto itu.
"Itu haknya Golkar juga dukung siapapun. Hak kami juga sebagai partai kami ingin kuatkan posisi partai sebagai pilar demokrasi," ujar Taufik, Rabu (15/6/2016).
Bagi Wakil Ketua DPRD DKI itu partainya tidak mungkin menghianati visi misi partai. "Buat kami kalau dukung perseorangan rasanya kami menghianati visi misi partai," katanya.
"Kalau partai lain mendukung perseorangan silahkan. Tapi kalau partai kami Gerindra, saya kira ketika mendukung perseorangan rasanya sama dengan Gerindra mengkhianati posisi kepartaian," tukasnya.
(ysw)