Rustam Effendi Belum Ngantor ke Tempat Baru

Rabu, 27 April 2016 - 18:17 WIB
Rustam Effendi Belum Ngantor ke Tempat Baru
Rustam Effendi Belum Ngantor ke Tempat Baru
A A A
JAKARTA - Mantan Wali Kota Jakarta Utara Rustam Effendi belum berkantor di posisi barunya sebagai staf Badan Diklat DKI Jakarta. Belum adanya surat penugasan dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta menjadi alasan Rustam belum berkantor ke tempat barunya tersebut.

"Suratnya belum saya pegang. Saya mau lihat dulu suratnya, di mana ditugaskan, baru saya akan berkantor di sana," ujar Rustam saat dihubungi, Rabu (27/4/2016). Mantan Wakil Wali Kota Jakarta Pusat itu menyebut ingin mengambil surat penugasan di BKD DKI Jakarta namun tidak jadi.

"Enggak jadi (ambil surat penugasan ke BKD), karena belum dapat arahan dari BKD," tukasnya. Perlu diketahui, Kepala BKD DKI Jakarta Agus Suradika mengatakan jika per hari ini, Rabu 27 April 2016, Rustam Effendi mundur dari jabatannya sebagai Wali Kota Jakarta Utara dan menjadi staf di Badan Diklat DKI Jakarta.

Sebagai informasi, Rustam Effendi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Wali Kota Jakarta Utara Senin 25 April 2016. Rustam dan Ahok sempat meruncing ketika dirinya dituduh oleh Ahok sebagai anak buah Yusril pada rapat penanganan banjir pada Jumat, 22 April 2016.

Kemudian pada hari berikutnya Sabtu, 23 April 2016 muncul curahan hati Rustam di akun facebook pribadinya yang menyebut tudingan oleh Ahok sangat menyakitkan.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7356 seconds (0.1#10.140)
pixels