Waterway di Kota Tangerang Terancam Gagal

Minggu, 21 Februari 2016 - 17:41 WIB
Waterway di Kota Tangerang...
Waterway di Kota Tangerang Terancam Gagal
A A A
TANGERANG - Rencana Kota Tangerang memiliki transportasi air (waterway) tampaknya gagal. Rencana pembangunan transportasi di Sungai Cisadane tersebut terbentur sejumlah kendala.

”Kendala waterway itu karena banyak jembatan yang melintang di sepanjang Sungai Cisadane. Jarak antara jembatan dengan permukaan air sungai juga rendah,” kata Kepala Bappeda Kota Tangerang Said Endrawiyanto, Minggu, (21/2/2016).

Kendala lainnya debit Sungai Cisadane harus dikendalikan. Dengan demikian perlu dibangun bendungan di sisi utara dan selatan sungai. ”Dan Sungai Cisadane itu bukan kewenangan pemerintah kota, tapi pemerintah provinsi banten,” jelasnya.

Said mengaku wacana ini masih harus dikaji terlebih dahulu. Jika bisa direalisasikan, waterway akan menjadi sarana trasportasi masyarakat dari Kota Tangerang hingga kawasan Summarecon, Kabupaten Tangerang. Selain itu, waterway juga bisa menjadi solusi mengatasi kemacetan. ”Kita kerja sama dengan PT Argo Pantes. Mereka yang melakukan kajian,” tuturnya.
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0825 seconds (0.1#10.140)