KRL Anjlok, Perjalanan Kereta Masih Dialihkan

Rabu, 19 Agustus 2015 - 17:25 WIB
KRL Anjlok, Perjalanan...
KRL Anjlok, Perjalanan Kereta Masih Dialihkan
A A A
JAKARTA - Kendati petugas PT KAI berhasil mengevakuasi KA 1377 yang anjlok di jalur 3 Stasiun Manggarai, Jaksel, namun perjalanan KRL dari Bekasi - Jakarta Kota dan sebaliknya masih dialihkan.

"KA 1377 yang anjlok sudah berhasil dievakuasi, kini sedang dibawa ke Dipo Bukit Duri untuk mendapatkan perbaikan," terangnya melalui rilis, Rabu (19/8/2015).

Eva menjelaskan, perjalanan KRL lintas Bekasi - Jakarta Kota masih tetap dialihkan melalui jalur Kampung Bandan/Pasar Senen. (Baca: Commuter Line Bekasi-Jakarta Kota Anjlok)

"Jalur masih dialihkan karena jalur 1, 2, dan 3 di Stasiun Manggarai masih dilakukan proses pemeriksaan dan perbaikan," terangnya. (Baca juga: Commuter Line Anjlok, PT KAI Pastikan Tak Ada Korban)

Meski KRL telah dievakuasi, lanjutnya, perjalanan kereta masih akan mengalami antrean sekitar dua jam kedepan dan membutuhkan waktu tempuh yang lebih lama.

"Perjalanan kereta pasti molor, kami berharap sebagian pengguna commuter line bersabar dan bisa menggunakan moda transportasi lainnya," terangnya.

Dalam kesempatan itu, eva juga meminta maaf kepada penumpang commuterline karena perjalanan KRL terganggu. "PT KCJ mengucapkan permohonan maaf atas gangguan perjalanan tersebut," tegasnya.

PILIHAN:

Tindak Gojek, Polda Metro Akan Koordinasi ke Dishub
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1050 seconds (0.1#10.140)