Polda Metro Cari Perwira Menengah Jabat Kapolres Tangsel

Jum'at, 24 Juli 2015 - 01:41 WIB
Polda Metro Cari Perwira...
Polda Metro Cari Perwira Menengah Jabat Kapolres Tangsel
A A A
JAKARTA - Jabatan Kapolres Tangerang Selatan (Tangsel) akan disandang perwira menengah setingkat Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP). Saat ini, Polda Metro Jaya tengah mencari perwira menengah terbaik untuk jadi Kapolres Tangsel.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Mohammad Iqbal mengatakan, Dewan Jabatan Kepangkatan Menengah (Wanjakmen) Polda Metro Jaya tengah membicarakan nama-nama perwira menengah berpangkat AKBP tersebut. Wanjakmen diketuai oleh Wakapolda Metro Jaya, Brigadir Jenderal Nandang Jumantara.

"Sedang dicari lah pokoknya. Ada beberapa perwira menengah berpangkat AKBP yang dipertimbangkan," katanya di Jakarta, Kamis 23 Juli 2015.

Menurut Iqbal, semestinya di jajaran Polda Metro Jaya, Kapolres harus berpangkat Komisaris Besar (Kombes). Namun, standar operasional prosedurnya (SOP), lantaran masih baru, maka perwira menengah berpangkat AKBP yang akan dipilih memimpin. Pangkat AKBP berada dibawah satu tingkat dengan Kombes.

"Setelah nanti berjalan Polres-nya, baru nanti akan disesuaikan yakni berpangkat Kombes pemimpinnya," kata Iqbal.

Saat ini berdasarkan informasi ada beberapa nama yang masuk. Salah satunya AKBP Putu Putra Sadana yang kini menjabat Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat. Kemudian ada pula beberapa nama yang kini menjabat Wakapolres di jajaran Polres-Polres di Polda Metro Jaya. "Semua sedang dipertimbangkan oleh Wanjakmen," pungkasnya.

PILIHAN:


Agustus, Polres Tangsel Resmi Beroperasi
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1225 seconds (0.1#10.140)