Ke Luar Negeri Saat Jam Kerja, Ahok Sentil Wali Kota Jakbar

Jum'at, 10 Juli 2015 - 20:52 WIB
Ke Luar Negeri Saat...
Ke Luar Negeri Saat Jam Kerja, Ahok Sentil Wali Kota Jakbar
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sentil Wali Kota Jakarta Barat Anas Effendi yang ke luar negeri saat jam kerja. Bahkan, kepergian Anas tanpa sepengetahuan Ahok.

Ahok mengetahui orang nomor satu di Jakarta Barat itu ke luar negeri dari salah seorang temannya yang berprofesi sebagai penjual tiket pesawat.

"Saya punya banyak mata-mata, termasuk teman saya yang tukang jual tiket. Dia lapor ke saya, Wali Kota Jakarta Barat (Anas) ini pernah ke luar negeri setengah hari. Pergi pagi, malamnya pulang lagi ke Jakarta," kata Ahok disambut tawa kepala SKPD/UKPD di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Jumat (10/7/2015).

Maka itu, orang nomor satu di DKI Jakarta itu meminta Anas tidak mengulangi kesalahan yang sama. Pasalnya, kepergian itu diketahuinya berdasarkan laporan teman Ahok bukan awak media.

"Repot lho, Pak, kalau nanti Bapak masuk TV ketahuannya. Susah Pak sekarang kalau mau ke mana-mana atau macam-macam, sudah enggak bisa lagi," katanya sambil tersenyum.

Anas yang berdiri dua baris di hadapan Ahok juga terlihat tertawa mendengar sindiran atasannya itu.

Apa komentar Anas usai disentil Ahok? Baca tanggapannya: Disentil Ahok, Sambil Tertawa Ini Kata Anas

PILIHAN:

Ahok: Awas BPK Lagi Incar Kita


BPK: Ahok Pakai Uang Negara Rp1 Pasti Kita Periksa

DPRD: BPK Itu Ada Sejak Ahok Belum Jadi Gubernur
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6303 seconds (0.1#10.140)