Kapolda: Pembunuh PRT di Pasar Minggu Sudah Ditangkap

Kamis, 25 Juni 2015 - 13:05 WIB
Kapolda: Pembunuh PRT...
Kapolda: Pembunuh PRT di Pasar Minggu Sudah Ditangkap
A A A
JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Tito Karnavian menegaskan, tersangka pembunuhan Ariani, pembantu rumah tangga (PRT) di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, sudah tertangkap.

"Sudah tertangkap, sudah terungkap. Nanti dieksekusi oleh Kapolres Jakarta Selatan," kata Tito di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Kamis (25/6/2015).

Pelaku diringkus di Jembatan Serong, Depok, dini hari tadi. Saat ini, YAN masih diperiksa untuk mendalami motifnya. "Tadi pagi sudah tertangkap," tegasnya.

Tito mengungkapkan, motif pembunuhan itu lantaran pelaku ketahuan mencuri di rumah majikan korban. Pelaku berinisial YAN (37) ini langsung menganiaya Ariani dan mengikatnya, kemudian melakukan pembakaran.

"Dia (YAN) mencuri, ketahuan pembantu (Ariani), kemudian pembantunya ditusuk, meninggal. Sesudah itu rumahnya dibakar," kata Tito.

Sebelumnya, pelaku pembunuhan Ariani (30), serta pembakar rumah di‎ Jalan Siaga 1D Kelurahan Pejaten Barat, Pasar Minggu, Jakarta Selatan berhasil ditangkap. Pelaku ditangkap ‎oleh tim gabungan Polda Metro Jaya dan Polres Jakarta Selatan.

"Iya betul, (pelaku pembunuhan PRT di Pasar Minggu) sudah ditangkap," ujar Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Metro Jaya Kombes Muhammad Iqbal di Jakarta, Kamis (25/6/2015).

PILIHAN:

Polisi Ringkus Pembunuh Sadis PRT di Pasar Minggu


PRT di Pasar Minggu Alami 15 Tusukan
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2679 seconds (0.1#10.140)