Ini Alasan KPU DKI Jakarta Ganti Moderator Debat Putaran Kedua

Minggu, 22 Januari 2017 - 13:30 WIB
Ini Alasan KPU DKI Jakarta Ganti Moderator Debat Putaran Kedua
Ini Alasan KPU DKI Jakarta Ganti Moderator Debat Putaran Kedua
A A A
JAKARTA - Komisioner KPU DKI Betty Epsilon Idroos menyatakan pihaknya memiliki alasan mengapa mengganti moderator Ira Koesno dengan moderator lainnya pada debat publik putaran kedua, Jumat 27 Januari 2017 mendatang.

Nama Ira Koesno sempat jadi perhatian ketika didaulat menjadi moderator pada debat publik pertama yang diselenggarakan resmi oleh KPU DKI.

Pesona Ira Koesno pun jadi pengalihan perhatian netizen dan mulai jadi pembicaraan. Bahkan, banyak meme yang berisi perhatian khusus kepada perempuan 47 tahun itu.

"Kalau moderator memang kami mendesain berganti-ganti sejak awal," ujar Betty kepada SINDOnews, Minggu (22/1/2017).

Dengan kata lain, akan ada moderator baru yang akan memimpin jalannya debat kedua Jumat depan. Saat didesak siapa orang tersebut, Betty enggan menjawab pasti.

"Belum fix keseluruhan semuanya, jadi kami simpan dulu. Nanti insya Allah kami beritahu Senin atau Selasa," kata Betty.

Seperti yang diketahui, debat kedua akan menjadi rangkaian dari Pilkada DKI 2017. Debat kedua akan diselenggarakan pada hari Jumat 27 Januari 2017.

Tema yang akan diangkat pada debat kedua yaitu 'Reformasi Birokrasi dan Pelayanan Publik serta Strategi Penataan Kawasan Perkotaan'. Untuk debat kedua, ada tiga stasiun televisi yang akan menyiarkan langsung yaitu MNC TV, Metro TV, dan TVRI.??<
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4872 seconds (0.1#10.140)