Ini Fasilitas Rusun Jatinegara Barat Bikin Wagub DKI Kagum

Rabu, 10 Juni 2015 - 05:31 WIB
Ini Fasilitas Rusun Jatinegara Barat Bikin Wagub DKI Kagum
Ini Fasilitas Rusun Jatinegara Barat Bikin Wagub DKI Kagum
A A A
JAKARTA - Saat Wakil Gubernur (Wagub) DKI Djarot Syaiful Hidayat meninjau rusun Jatinegara Barat, dirinya mengaku rusun tersebut serupa dengan apartemen mewah.

Penasaran, Sindonews pun melihat bagaimana fasilitas yang ada di rusun berlantai 16 tersebut. Sindonews didampingi Sayid Ali Kepala Unit Pengelola Rusun Wilayah III Dinas Perumahan dan Pembangungan gedung DKI Jakarta.

Di halaman rusunawa disediakan tempat parkir motor dan lokasi yang nantinya akan dibangun masjid dan taman.

Beranjak ke lantai satu, telah disediakan satu unit rusun bagi kaum difabel, lobi, posko kesehatan dan ruang administrasi. Lantai dua ada sekolah PAUD, Pusat Jajanan Serba Ada (Pujasera) atau Food court.

"Selain itu di lantai dua ada control room, genset dan panel room. Di control room ada 8 layar monitor untuk mengawasi 54 CCTV. Intinya lantai 1 dan 2 digunakan sebagai fasos fasum," jelas Sayid kepada Sindonews, Selasa 9 Juni 2015.

Dia pun mengajak untuk melihat unit hunian rusun di lantai tiga. Di satu unit rusun berisi dua kamar tidur, satu kamar mandi dan sebuab ruangan yang bisa digunakan sebagai dapur dan ruang tamu.

Di dalamnya, fasilitasnya terbilang lengkap dan menggunakan teknologi canggih ramah lingkungan. Contohnya di bawah wastafel terdapat grease trap atau pelepas lemak.

"Nantinya air kotor ini akan disaring dari kotoran dan air bekas saringan akan terbuang. Pengelola juga telah menyediakan satu kamar mandi yang telah dipasang shower. Di kamar mandi maupun ruang tamu juga dipasangi exhaust atau sistem pembuangan hawa (udara)," ucapnya.

Sambung Sayid, Tak hanya itu bagi para penghuni rusun yang membawa TV dirinya tidak perlu repot-repot memasang antena manual, karena sudah tersedia antena yang bisa digunakan secara kolektif dengan penghuni rusun lainnya.

"Ini sudah disediakan lubang buag colokan antena jadi tinggal dicolokin saja enggak perlu masang antena lagi karena menggunakan MH antena yang terpasang di atap rusun," tambahnya.

Masalah keamanan, unit rusun ini telah dilengkap sprinkle dan sensor asap untuk mendeteksi jika ada kebakaran. Spinkle ini dipasang di ruang tamu, dan dua kamar tidur.

Untuk penggunaan listrik, Sayid mengatakan penghuni bisa mengatur pemakaian karena telah menggunakan sistem prabayar atau token. Air bersih juga sudah tersedia. Pengelola menggunakan sistem daur ulang untuk mengolah air kotor agar dapat digunakan kembali.

Satu unit memiliki satu water meter atau pengukur air untuk melihat pemakaian selama sebulan. "Di rusun ini juga ada empat lift orang dan satu lift barang jadi warga tidak perlu capek naik tangga," ujarnya.

Sindonews berkesempatan melihat ke atap rusun di atas lantai 16. Di tempat ini ada rel gondola untuk mengoperasikan gondola saat membersihkan kaca dan tembok.

Di atap itu juga terdapat lift kontrol. Jika ada lift yang rusak maka secepatnya bisa langsung ditangani petugas.

"Itulah beberapa fasilitas yang ada di ruaun ini. Saya berharap warga bisa merasakan dan menikmati fasilitas yang ada di rusun ini setelah direlokasi ke sini," tutupnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8805 seconds (0.1#10.140)
pixels