PPKM Dicabut, Heru Budi Harap Ekonomi Jakarta Kembali Normal

Selasa, 03 Januari 2023 - 08:31 WIB
loading...
PPKM Dicabut, Heru Budi...
Presiden Jokowi bersama Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono mengunjungi Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat usai PPKM dicabut. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono berharap segera terjadi akselerasi perputaran roda perekonomian baik level makro maupun mikro. Hal itu menyusul dicabutnya PPKM oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

”Dengan dicabutnya PPKM, kita berharap dapat segera menyaksikan akselerasi perputaran roda ekonomi baik di level makro maupun mikro,” tulis Heru di laman Instagram @herubudihartono dikutip, Selasa (3/1/2023).



Heru pun mengajak masyarakat menyongsong tahun 2023 dengan penuh optimisme untuk kebangkitan ekonomi nasional.”Kita songsong Tahun 2023 dengan optimisme besar untuk kebangkitan ekonomi nasional,” ucapnya.

Eks Wali Kota Jakarta Utara itu meminta masyarakat untuk berinovasi dengan memanfaatkan teknologi digital guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia. ”Mari bersama-sama kita angkat tinggi pertumbuhan ekonomi negeri ini,” tuturnya.



Sebagai informasi, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan mencabut pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di seluruh daerah Indonesia. Keputusan tersebut diatur dalam instruksi Mendagri nomor 50 dan 51 tahun 2022.



”Maka pada hari ini pemerintah memutuskan untuk mencabut PPKM yang tertuang dalam instruksi Mendagri nomor 50 dan 51 tahun 2022,” kata Jokowi dalam keterangannya yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1327 seconds (0.1#10.140)