Petugas Gabungan Kesulitan Evakuasi Mayat Tenggelam di Lubang Galian Kabel

Rabu, 14 Desember 2022 - 12:30 WIB
loading...
Petugas Gabungan Kesulitan Evakuasi Mayat Tenggelam di Lubang Galian Kabel
Petugas gabungan tampak kesulitan untuk mengevakuasi mayat yang berada di lubang galian kabel, Kelurahan Pademangan Timur, Jakarta Utara. Karena, lokasi lubang tersebut sangat sempit. Foto: MPI/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Sesosok mayat ditemukan mengapung di lubang galian kabel telepon RT 010 RW 013, Kelurahan Pademangan Timur, Jakarta Utara , Rabu (14/12/2022). Petugas gabungan tampak kesulitan saat melakukan evakuasi mayat karena lubang tersebut sempit.

Selain lokasi di gang sempit dan berada di kawasan padat penduduk, petugas juga mengalami kesulitan untuk mencapai posisi keberadaan mayat. Karena lubang galian itu terendam air.

Untuk mempermudah pencarian, petugas kemudian menggunakan alat pompa air diesel. Pompa itu untuk menguras air di lubang galian dengan diameter 50 cm persegi itu.



Warga setempat Sumiati (60) mengatakan, dirinya dan warga sangat terkejut dengan adanya sesosok mayat yang tersangkut di dalam galian kabel telepon di depan rumahnya. Menurut Sumiati, lubang galian kabel tersebut selalu tertutup dengan penutup beton.

Dirinya juga tidak mengetahui pasti kronologi tenggelamnya korban karena terjadi pada saat ia tertidur.

"Biasanya tertutup kan, pas kejadian saya lagi tidur, tiba-tiba pagi rumah saya diketok katanya ada yang tenggelam," kata Sumiati di lokasi.

Hingga saat ini, petugas gabungan dari tim pemadam kebakaran, Satpol PP, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), dan kepolisian belum menemukan jasad korban. Namun, petigas gabungan itu masih melakukan pencarian di lokasi.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1657 seconds (0.1#10.140)