Berpisah dengan ASN Pemprov DKI, Anies: 5 Tahun Perjalanan Penuh Kesan dan Kenangan

Jum'at, 14 Oktober 2022 - 22:00 WIB
loading...
Berpisah dengan ASN Pemprov DKI, Anies: 5 Tahun Perjalanan Penuh Kesan dan Kenangan
Hari terakhir berdinas di Balai Kota DKI Jakarta dimanfaatkan Anies Baswedan dan Ahmad Riza Patria untuk melakukan perpisahan dengan ASN Pemprov DKI Jakarta. Foto: MPI/Bachtiar Rojab
A A A
JAKARTA - Hari terakhir berdinas di Balai Kota DKI Jakarta dimanfaatkan Anies Baswedan dan Ahmad Riza Patria untuk melakukan perpisahan dengan ASN Pemprov DKI Jakarta . Acara tersebut digelar di Halaman Pendopo Balai Kota, Jakarta Pusat.

Dalam sambutannya, Anies mengungkapkan kesannya selama lima tahun bekerja bersama. Mulai dari fase awal menjabat hingga mampu meraih berbagai capaian gemilang bersama seluruh jajaran Pemprov DKI Jakarta.

“Jadi ketika sore hari ini berkumpul bersama, kita merasakan bahwa lima tahun sebagai sebuah perjalanan yang penuh dengan kesan dan penuh dengan kenangan. Lima tahun kita menangani banyak tantangan. Lima tahun kita juga meraih banyak capaian,” kata Anies.

Anies mengatakan, saat dirinya menjabat pada Oktober 2017 hingga saat ini tidak sedikit rintangan yang dilalui. Namun, kata dia, semua itu merupakan pengalaman yang berarti.

“Masa awal pada saat kami mulai menjabat, saat itu saya sampaikan bahwa saya datang membawa mandat dari rakyat dan Bapak/Ibu membawa pengalaman, pengetahuan, kemampuan teknokratis, dan saya sampaikan kita siap untuk kerja bersama. Itu pertemuan pertama kali kita dengan seluruh jajaran," imbuhnya.



Anies memamparkan, di masa awal itu terjadi pertukaran pengalaman dan saling menyesuaikan diri, baik visi, misi, strategi, dan gaya yang justru saling memperkaya. Dan dalam kesempatan tersebut Gubernur dan Wakil Gubernur merasa belajar setiap waktu melalui interaksi yang terbangun.

“Dan ini menghasilkan sintesa, menghasilkan terobosan, yang sekarang kita rasakan hasilnya. Ibu/Bapak sekalian, kita mempercayai di belakang karya di situ ada gagasan dan ada narasi. Dan kita secara perlahan menyaksikan publik pelan-pelan mulai merasakan apa yang disebut sebagai karya dan bagaimana gagasan di belakangnya. Prosesnya perlu waktu,” tuturnya.

Sebagai informasi, kegiatan perpisahan dihadiri ratusan ASN Pemprov, sejumlah Kepala Dinas, hingga Kepala Biro. Tak hanya itu Anies-Ariza juga didampingi istri masing-masing yakni Fery Farhati dan Elisa Sumarlin.

Tampak juga putri Anies dan sang menantu Mutiara Annisa Baswedan dan Ali Saleh Alhuraiby.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1315 seconds (0.1#10.140)