2030, Anies Target Transportasi Umum di Jakarta Berbasis Listrik

Kamis, 01 September 2022 - 19:00 WIB
loading...
2030, Anies Target Transportasi Umum di Jakarta Berbasis Listrik
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Foto/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berharap semua transportasi bus di Jakarta menggunakanlistrik di tahun 2030. Hal ini dapat menciptakan Jakarta menjadi liveable city (nyaman) dan turunnya emisi gas rumah kaca atau pemanasan bumi di Ibu Kota.

”Kita ingin juga memindahkan transportasinya ke transportasi yang lebih ramah itu makanya elektrifikasi adalah sebuah kunci. Jadi kita berharap pada 2030 semua bus di jakarta akan menjadi bus yang berbasis listrik,” kata Anies di Jakarta Investment Forum 2022, Kamis (1/9/2022).

Selain itu, kata dia, mengenai pengurangan emisi gas rumah kaca. Pihaknya telah memastikan Jakarta dapat menghasilkan udara yang bersih. Sebab Jakarta kini telah memiliki banyak infrastruktur dan ruang terbuka hijau.

”Kita membangun setidaknya 371 taman dan 29 taman kota. dan menanam pohon-pohon besar sebanyak 141 ribu. semua ini telah sedang dilakukan untuk menurunkan pruduksi emisi,” ujarnya.



Komitmen untuk menghasilkan kualitas udara yang lebih baik ditargetkan Anies tercapaipada tahun 2030 dan 2026. Dengan demikian, dia membutuhkan kolaborasi dan kerja sama dari berbagai institusi guna mencapai target tersebut. Baca juga: 2030, Transjakarta Targetkan 10 Ribu Bus Listrik Mengaspal

”Karena itu kita butuh yang namanya kolaborasi, ini semua tidak akan bisa dilakukan hanya oleh pemerintah saja. visinya ada untuk membangun Jakarta yang lebih berorientasi sebagai kota yang hijau dan pendekatan yang lebih berkelanjutan,” ungkapnya.

Anies turut mengundang para investor pihak swasta, Government Counterparts, dan lembaga keuangan global untuk bergabung membangun Jakarta lebih hijau.“Jakarta tempat di mana transaksi sangat masif. Kita berkontribusi 70 persen terhadap ekonomi Indonesia,” tandasnya.
(ams)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1121 seconds (0.1#10.140)