Pemkot Jaktim Berikan Hewan Kurban untuk Masyarakat Duren Sawit

Senin, 11 Juli 2022 - 06:37 WIB
loading...
Pemkot Jaktim Berikan...
Wali Kota Jakarta Timur Muhammad Anwar memberikan hewan kurban berupr,a sapi kepada DKM Masjid At Taqwa, Klende, Duren Sawit. Foto: MNC Portal Indonesia/Istimewa
A A A
JAKARTA - Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Timur menyerahkan hewan kurban kepada warga Klender, Duren Sawit, sebagai rangkaian menyemarakkan Hari Raya Idul Adha 1443 Hijrian atau Tahun 2022 masehi. Hewan kurban itu diserahkan kepada Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Jami At Taqwa di halaman Masjid Jami At Taqwa, Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Penyerahan hewan kurban itu dilakukan oleh Wali Kota Jakarta Timur M Anwar. Dia memberikan hewan kurban tersebut secara simbolik yang ditemani Ketua Tim Penggerak PKK Kota Jakarta Timur Diah Anwar. Dia menjelaskan, dirinya ikut berbahagia pada lebaran kurban kali ini karena bisa ikut bertemu langsung dengan warganya.

"Mudah-mudahan di hari yang gembira ini dan penuh keberkahan ini semua warga terhibur dan merasakan Hari Raya Idul Adha ini melalui nikmatnya berkurban," kata Anwar dalam keterangannya, Senin (11/7/2022).



Ketua DKM Masjid Jami At Taqwa Abdul Mukti menjelaskan, mewakili warga RW 01 Kelurahan Klender berterima kasih kepada Wali Kota Anwar yang telah sudi memberikan hewan kurban berupa seekor sapi.

"Kami bangga dan bahagia dengan kehadiran beliau. Mudah-mudahan apa yang telah diberikan dan perhatiannya ini menjadi kebanggaan bagi kami dan warga RW 01 Kelurahan Klender," jelas Mukti.

Diketahui, dalam kegiatan tersebut hadir pula bersama Wali Kota Asisten Kesejahteraan Rakyat Kota Administrasi Jakarta Timur Achmad Salahuddin, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Kota Administrasi Jakarta Timur Rohmad, Wakil Camat Duren Sawit Sri Sundari, dan Lurah Klender Tri Budianto.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2251 seconds (0.1#10.140)