Wagub DKI Akan Hadiri Malam Puncak HUT Jakarta ke-495 di Jakarta Fair

Selasa, 21 Juni 2022 - 17:01 WIB
loading...
Wagub DKI Akan Hadiri...
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Foto: Dok/MNC Portal Indonesia
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria akan menghadiri perayaan malam puncak HUT Jakarta ke-495 di Jakarta Fair Kemayoran (JFK), Jakarta Pusat, Selasa (21/6/2022). Ariza akan memberikan sambutan dalam perayaan malam puncak HUT Jakarta tersebut.

Salah satu acara yang menghiasi malam puncak HUT DKI ini yakni parade karnaval ondel-ondel. Ondel-ondel sendiri merupakan suatu budaya khas Betawi. Seni ini perpaduan antara wujud orang-orangan yang diisi penari, untuk kemudian melenggang di jalan membentuk karnaval.

Selain itu, malam puncak HUT Jakarta juga akan diisi oleh pesta kembang api. Pesta ini diharapkan bisa menambah kemeriahan acara.

"Sehubungan dengan digelarnya event pameran tahunan terbesar yaitu Jakarta Fair Kemayoran 2022 yang ke- 53 sekaligus memperingati Hari Ulang Tahun Kota Jakarta yang ke-495, dengan ini kami Jakarta International Expo bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mengundang rekan-rekan media untuk dapat hadir dalam acara Perayaan hari ulang tahun (HUT) Kota Jakarta yang ke- 495. Dalam acara ini juga akan dimeriahkan dengan parade karnaval dan juga pesta kembang api spektakuler," tutur surat undangan yang diterima MNC Portal Indonesia.



Informasi yang dihimpun MNC Portal Indonesia, acara puncak digelar mulai pukul 19.30 WIB HUT di Panggung Utama Kompleks JiExpo Kemayoran.

Sebagai informasi, JFK atau Pekan Raya Jakarta (PRJ) dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Kamis 9 Juni 2022 malam dan akan berakhir 17 Juli 2022.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1965 seconds (0.1#10.140)