Riza Patria: Fahmi Idris Sosok Teladan, Mencari Ilmu sampai Akhir Hayat
loading...
A
A
A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria turut berduka cita atas wafatnya Fahmi Idris . Menurutnya, Fahmi adalah teladan yang terus mencari ilmu sampai akhir hayat.
"Almarhum Prof H Fahmi Idris adalah sosok perantau yang sukses mengamalkan alam takambang jadi guru," ujar Riza dikutip dari Instagramnya @arizapatria, Minggu (22/5/2022).
Baca juga: Anies: Fahmi Idris Salah Satu Penentu Arah Bangsa
"Ia mencari ilmu sampai akhir hayat, sosok yang sangat baik, sederhana, cerdas, alim serta banyak berkhidmat untuk bangsa dan negara," sambungnya.
Dia menuturkan Fahmi merupakan politikus senior dan tokoh nasional yang sering dipercaya di berbagai posisi penting. "Di antaranya Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Menteri Perindustrian, dan Komisaris perusahaan nasional. Beliau juga seorang pengusaha yang sukses dan amanah," ujarnya.
"Untuk keluarga yang ditinggalkan semoga senantiasa diberi ketabahan dan keikhlasan. Aamiin ya Rabbal Aalamiin," tambahnya.
Lihat Juga: Debat Perdana, Prinsip Ridwan Kamil-Suswono Sampaikan Ide dan Gagasan, Bukan Cari Kesalahan Lawan
"Almarhum Prof H Fahmi Idris adalah sosok perantau yang sukses mengamalkan alam takambang jadi guru," ujar Riza dikutip dari Instagramnya @arizapatria, Minggu (22/5/2022).
Baca juga: Anies: Fahmi Idris Salah Satu Penentu Arah Bangsa
"Ia mencari ilmu sampai akhir hayat, sosok yang sangat baik, sederhana, cerdas, alim serta banyak berkhidmat untuk bangsa dan negara," sambungnya.
Dia menuturkan Fahmi merupakan politikus senior dan tokoh nasional yang sering dipercaya di berbagai posisi penting. "Di antaranya Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Menteri Perindustrian, dan Komisaris perusahaan nasional. Beliau juga seorang pengusaha yang sukses dan amanah," ujarnya.
"Untuk keluarga yang ditinggalkan semoga senantiasa diberi ketabahan dan keikhlasan. Aamiin ya Rabbal Aalamiin," tambahnya.
Lihat Juga: Debat Perdana, Prinsip Ridwan Kamil-Suswono Sampaikan Ide dan Gagasan, Bukan Cari Kesalahan Lawan
(jon)