Truk Kontainer Terguling di Kranji Akibat Rem Blong

Senin, 09 Mei 2022 - 17:34 WIB
loading...
Truk Kontainer Terguling...
Penyebab truk kontainer terguling di Jalan Sultang Agung, Kranji, Kota Bekasi, Senin (9/5/2022) siang, diduga akibat rem blong. Foto: MPI/Jonathan Simanjuntak
A A A
BEKASI - Penyebab truk kontainer terguling di Jalan Sultang Agung, Kranji, Kota Bekasi, Senin (9/5/2022) siang, diduga akibat rem blong. Tidak ada korban dalam kejadian itu.

Kejadian bermula ketika truk kontainer bernomor polisi B-9377-YD melaju dari arah Harapan Indah melalui Fly Over Kranji. Diduga karena rem blong, sopir tidak bisa menguasai kendali setirnya, hingga membuat truknya oleng.



“Lagi jalan dari sana (fly over), sudah kanan kiri jalannya, pas sampai bawah sudah belok, jatuh dan nabruk warung. Untungnya di warungnya enggak ada orang,” kata saksi mata, Muhammad Vani ketika ditemui di lokasi.

Truk Kontainer Terguling di Kranji Akibat Rem Blong


Sebelumnya, kata Vani, truk juga sempat menyenggol sebuah mobil minibus berwarna hitam. Truk juga melintas pada lajur paling kanan sebelum akhirnya menabrak warung di sisi kiri jalan.

“Minibus tadi ketabrak sama truk, karena kan remnya blong,” ucapnya.

Tidak ada korban dalam peristiwa tersebut. Vani mengatakan hanya terdapat tiga orang yang berada persis di depan warung. Namun mereka sempat lari begitu melihat truk ingin menabrak.

Sopir truk juga dalam kondisi selamat. Usai kejadian, sopir truk sempat ditolong warga sebelum akhirnya dirujuk ke rumah sakit.

“Keluar dari pintu sebelah kiri. Sopirnya dibawa ambulans tadi,” tuturnya.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1300 seconds (0.1#10.140)