Hari Pertama Kerja, Stasiun Tangerang Berangkatkan 2500 Pekerja

Senin, 09 Mei 2022 - 10:31 WIB
loading...
Hari Pertama Kerja,...
Memasuki hari pertama kerja di pekan pertama usai cuti lebaran 2022, Stasiun Tangerang berangkatkan ribuan pekerja. Foto/MPI/Nandha Aprilianti
A A A
TANGERANG - Sebanyak 2.500 penumpang yang didominasi para pekerja yang mulai masuk kantor memadati Stasiun Tangerang hari ini, Senin (9/5/2022).Alhasil, antrean panjang terjadi di Stasiun di Jalan Ki Asnawi, Sukarasa, Kota Tangerang tersebut.

Pantauan SINDOnews hingga pukul 09.30 WIB, kondisi sekitar tampak ramai, dengan penumpang yang masih kedapatan tempat duduk dan sedikit yang berdiri.Namun, jumlah tersebut tidak terlalu padat dibanding hari biasanya.

Kepala Stasiun Tangerang Eka Gusti Fadli mengatakan, bahwa angka jumlah penumpang tersebut sudah tampak sejak pagi sekitar pukul 06.14 WIB.”Terpantau sampai jam 8 pagi tadi dari jam 6, lebih kurang kita sudah memberangkatkan penumpang yang dominasi pekerja itu hingga 2.500 orang,” kata Eka, Senin (9/5/2022).



Diakui Eka bahwa kondisi tersebut mulai menunjukkan kondisi normal jumlah penumpang di hari kerja.Kendati demikian, bahwa kondisi di hari pertama masuk kerja dengan dominasi para pekerja yang sudah masuk kantor work from office (WFO) ini terbilang masih belum ramai.

Untuk hari pertama masuk kerja bagi sebagian pegawai ini, Stasiun Kereta api mengerahkan beberapa rangkaian untuk persiapan.Beberapa rangkaian itu yakni 1 kereta dengan 8 rangkaian, empat kereta dengan 10 rangkaian dan satu kereta dengan 12 rangkaian.

”Rata-rata sampai jam tadi ada 6 kali penyekatan yang di mana ada 400 kuota perkeretanya, ya berarti kita sudah memberangkatkan 2.500 penumpang,” ungkapnya.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2002 seconds (0.1#10.140)