Pedagang Jembatan Item Jatinegara Deklarasikan Dukungan untuk Muhaimin

Minggu, 27 Februari 2022 - 12:31 WIB
loading...
Pedagang Jembatan Item Jatinegara Deklarasikan Dukungan untuk Muhaimin
Pedagang Jembatan Item (P2JI) deklarasikan dukungannya untuk Muhaimin Iskandar sebagai Capres 2024 di Jatinegara, Jakarta Timur, Minggu (27/2/2022). Foto: Ist
A A A
JAKARTA - Dukungan kepada Abdul Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Gus Muhaimin untuk maju sebagai Calon Presiden (Capres) 2024 terus bermunculan dari berbagai elemen masyarakat. Kali ini dukungan dari komunitas pedagang di Jatinegara , Jakarta Timur.

Inisiator Pedagang Jembatan Item (P2JI) Muhammad Zainuddin mengatakan, Paguyuban Pedagang Jembatan Item atau disingkat P2JI yang berlokasi di Kelurahan Balimester Jatinegara mendukung Gus Muhaimin untuk maju pada PIlpres 2024. Hal itu untuk estafet melanjutkan kepemimpinan Presiden Jokowi.

“Dukungan tersebut dinyatakan pada acara deklarasi yang diselenggarakan oleh pedagang-pedagang yang berjualan di trotoar pinggir Jalan Raya Jatinegara atas inisiasi mereka sendiri,” kata pria yang biasa disapa Udin di lokasi, Minggu (27/2/2022).



Dia berharap, aspirasinya ini didengar oleh Gus Muhaimin Iskandar. Dia juga berharap, pedagang trotoar menjadi perhatiannya jika menjadi kelak.

“Kita ingin situasi normal kembali, ekonomi lekas pulih dan nasib pedagang kecil se Jakarta khususnya para pedagang yang menjajakkan barang dagangannya di trotoar mendapat perhatian yang serius,” pungkasnya.

Dia juga mengatakan, alasan mendukung Gus Muhaimin untuk menjadi Presiden Indonesia 2024 dikarenakan sosok yang tepat sesuai kebutuhan masyarakat Indonesia saat ini jika dibandingkan dengan sosok lainnya. Gus Muhaimin ialah figur nasional dan religius yang sudah berpengalaman malang melintang di dunia politik, sejak munculnya Reformasi yang mengantarkan pamannya almarhum Gus Dur menjadi Presiden RI ke 4.

“Kami juga siap berdialog untuk mencari solusi bersama guna mengatasi kesenjangan ekonomi yang ada. Di sini kami tidak hanya pedagang trotoar saja, tapi masih banyak komunitas-komunitas lain yang siap mendukung Gus Muhaimin menjadi Presiden RI 2024,” katanya.

Bagi pedagang kecil efek pandemi sangat berpengaruh sekali sebab tidak ada perputaran modal usaha. Maka para pedagang berharap pemerintah pusat memberikan modal usaha yang layak agar perekonomian masyarakat tingkat menengah ke bawah bisa normal kembali.

“Kesejahteraan juga dapat terwujud sebagaimana harapan kita bersama,” tandasnya.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1947 seconds (0.1#10.140)