Kebakaran Gudang Triplek di Meruya Utara, 6 Mobil Damkar Dikerahkan

Kamis, 17 Februari 2022 - 20:46 WIB
loading...
Kebakaran Gudang Triplek...
Kebakaran gudang triplek di Jalan H Tohir, Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, Kamis (17/2/2022). Foto: Ilustrasi/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kebakaran gudang triplek di Jalan H Tohir, Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, Kamis (17/2/2022). Saat ini, petugas masih berjibaku memadamkan api.

Kepala Operasi Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Barat Sjukri Bahanan mengatakan, kebakaran dilaporkan pukul 19.06 WIB. Pihaknya mengerahkan 6 mobil pemadam kebakaran yang diisi 30 personel ke lokasi kejadian. Petugas mulai melakukan pemadaman pukul 19.21 WIB.
Baca juga: Pasar Modern Cikarang Pusat Kebakaran, 9 Unit Ruko Ludes

Dia menduga penyebab awal kebakaran dikarenakan ada warga yang membakar sampah hingga merambat ke gudang. “Masih pendinginan, status kuning," katanya, Kamis (17/2/2022).
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1152 seconds (0.1#10.140)