Jokowi segera benahi manajemen administrasi

Senin, 15 Oktober 2012 - 18:01 WIB
Jokowi segera benahi manajemen administrasi
Jokowi segera benahi manajemen administrasi
A A A
Sindonews.com - Setelah dilantik sebagai Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menyatakan tidak akan merombak birokrasi. Jokowi hanya akan melakukan pembenahan dimanajemen administrasi.

Menurut Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi), birokrasi yang ada saat ini tak perlu di rombak. Ditambahkannya, yang perlu dibenahi adalah manajemen administrasi di Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Birokrasi tak ada masalah. Sumber Daya Manusia (SMDM)-nya pinter-pinter, jadi tak ada perombakan. Hanya manajemen administrasi yang perlu di benahi," ujar Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo (Jokowi) di gedung Balai Agung, Kompleks Balai Kota Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, jalan Raya Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (15/10/2012).

Sekedar diketahui, belakangan ini banyak kalangan meminta agar Jokowi-Ahok merombak sejumlah pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta. Pasalnya, sejumlah pejabat atau birokrat Pemprov DKI Jakarta dinilai korup.

Seperti diketahui, hari ini keduanya resmi menjabat sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2012-2017. Keduanya dilantik Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI, Gamawan Fauzi tadi siang.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1743 seconds (0.1#10.140)