Bertambah 14 Orang, Warga Krukut Positif Covid-19 Jadi 67

Jum'at, 14 Januari 2022 - 12:03 WIB
loading...
Bertambah 14 Orang, Warga Krukut Positif Covid-19 Jadi 67
Kasus konfirmasi positif Covid-19 di wilayah Krukut, Tamansari, Jakarta Barat, bertambah 14 orang. Foto: Ilustrasi/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kasus konfirmasi positif Covid-19 di wilayah Krukut, Tamansari, Jakarta Barat , bertambah 14 orang. Hingga saat ini terdapat 67 warga di Kelurahan Krukut yang terkonfirmasi positif Covid-19.

"Terakhir kita tracing sampai hari ini 1.026 orang yang terindikasi sekitar 67 orang," kata Wali Kota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko di RW002 Krukut, Jumat (14/1/2022).

Yani menjelaskan, 45 warga sebelumnya sudah dibawa ke Wisma Atlet Kemayoran. Sementara, 20 warga lain menjalani isoman di rumah. Sisanya dirawat di rumah sakit lain.

"Ya, yang 20 orang ini masih persetujuan dari Wisma Atlet. Mungkin sore ini kita masih menunggu informasi dari Wisma Atlet," jelasnya.



Terhadap puluhan warga yang menjalani isolasi di rumah, pihaknya memberikan sejumlah bantuan berupa sembako dan vitamin. Selain itu, dilakukan upaya penyemprotan disinfektan secara berkala untuk menetralisir virus.

Seperti diketahui, kasus pertama Covid-19 di wilayah RW002, Krukut, Tamansari, Jakarta Barat, berawal dari seorang wanita berinisial R pada Jumat 7 Januari 2022.

Lurah Krukut Ilham Nurkarin mengatakan, R terkonfimasi Covid-19 varian Omicron. Baca juga: Kian Banyak, 52 Warga Krukut Terkonfirmasi Positif Covid-19

Hal ini dipastikan dari hasil pemeriksaan spesimen dengan metode whole genome sequencing (WGS) yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan DKI Jakarta. R diketahui mengalami keluhan seperti batuk, sakit tenggorokan, sakit kepala hingga nyeri otot.

Guna mengantisipasi sebaran kasus Covid-19, pihaknya memperluas sistem micro lockdown atau karantina lokal di wilayah RW002. Total hingga saat ini ada 14 RT yang menerapkan micro lockdown.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1189 seconds (0.1#10.140)