Pabrik Ember Pergudangan Pantai Indah Tangerang Terbakar, Karyawan Panik Berhamburan

Minggu, 09 Januari 2022 - 12:48 WIB
loading...
Pabrik Ember Pergudangan...
Pabrik ember Pergudangan Pantai Indah Tangerang kebakaran. Foto/MPI/Nandha Aprialianti
A A A
TANGERANG - Kebakaran hebat melanda sebuah pabrik ember di kawasan Pergudangan Pantai Indah Dadap, Kosambi, Kabupaten Tangerang, Minggu (9/1/2022).

Pantauan di lokasi pukul 12.14 WIB, terdapat 5 unit mobil pemadam kebakaran dan 1 buah ambulans di kerahkan untuk memadam api yang membubung tinggi di lokasi.

Risky (20) pekerja pabrik masker yang lokasi pabriknya bersampingan dengan pabrik ember tersebut menjelaskan, bahwa kepulan asap sudah membubung tinggi pada pukul 10.30 WIB.

”Jam setengah 11.00 WIB, asapnya tiba-tiba udah gede banget. Kejadiannya itu di pabrik sebelah, di pabrik ember,” kata Risky yang shock melihat kebakaran itu.

Risky mengatakan, awal mula peristiwa itu pukul 10.30 WIB, dia mendengar warga sekitar berteriak adanya kebakaran.Lantas, Risky beserta 29 pegawai masker lainnya pun langsung keluar pabrik.

Diakuinya, pada pabrik yang terbakar tersebut ada pekerja yang melakukan shift malam.Namun, dia tidak mengetahui pasti berapa jumlah pegawai yang jalani shift malam di pabrik ember tersebut. ”Posisinya itu libur, tapi ada shift malam di pabrik ember itu,” ungkapnya.

Area belakang pabriknya kini sudah terkena sambaran api. Hanya saja bagian belakang saja, bagian depan masih dalam kondisi aman. Hingga berita kini, masih belum diketahui penyebab dari kebakaran yang melanda pabrik ember tersebut.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1319 seconds (0.1#10.140)