Pembelajaran Tatap Muka di Tangerang 100% dengan Sistem Bergilir

Selasa, 04 Januari 2022 - 16:27 WIB
loading...
Pembelajaran Tatap Muka...
Kapasitas Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Tangerang mulai dari tingkat PAUD, TK, SD hingga SMP saat ini sudah berlaku 100 persen. Foto: MPI/Isty Maulidya
A A A
TANGERANG - Kapasitas Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Tangerang mulai dari tingkat PAUD, TK, SD hingga SMP saat ini sudah berlaku 100 persen. Namun praktiknya masih berlaku pembelajaran secara daring untuk sebagian siswa.

Baca juga: Jika Ditemukan Transmisi Lokal Omicron, DKI Akan Hentikan PTM 100%

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaluddin mengungkapkan, pada tataran kebijakan kapasitas kelas memang sudah 100 persen. Namun dalam pelaksanaannya masih dilakukan secara bergiliran antarkelas, yaitu seminggu dua sampai tiga kali. Sisanya, pembelajaran masih dilakukan secara daring seperti biasa

“Secara teknis sebenarnya diatur masing-masing sekolah. Misalnya, dua hari pertama kelas IX dan selanjutnya. Sedangkan untuk fasilitas penerapan prokes masih sama seperti biasanya. Kabijakan kantin juga masih sama, ditutup. Istirahat atau makan minum masih dilakukan di masing-masing kelas,” ungkap Jamal, Selasa (4/1/2022).



Tak hanya kapasitas kelas yang sudah boleh penuh, aktivitas ekstrakurikuler juga sudah boleh digelar. Namun, secara teknis aktivitasnya hanya diperbolehkan di ruang kelas masing-masing. Untuk ke depannya kebijakan ini akan dievaluasi kembali.



“Minggu pertama ini masih akan kita evaluasi bagaimana dengan konsep dua hari dan kapasitas 100 persen ini. Selanjutnya, tidak menutup kemungkinan harinya bisa ditambah hingga berstatus normal kembali,” paparnya.

Sekolah yang menggelar PTM terbatas dengan kapasitas 100 persen di Kota Tangerang ada sebanyak 420 TK, PAUD dan KB, serta 445 SD dan 201 sekolah tingkat SMP. Salah Satunya SMP Negeri 24 Kota Tangerang, yang hari pertama dimulai dengan siswa kelas IX.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1969 seconds (0.1#10.140)