Jakarta Peringkat 46 Kota Teraman di Dunia, Begini Kata Wagub DKI

Rabu, 06 Oktober 2021 - 19:40 WIB
loading...
Jakarta Peringkat 46 Kota Teraman di Dunia, Begini Kata Wagub DKI
The Economist Intelligence Unit menempatkan Jakarta diurutan ke-46 sebagai kota teraman di dunia pada 2021.Foto/SINDOnews/Ilustrasi.dok
A A A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria (Ariza) menanggapi laporan The Economist Intelligence Unit yang menempatkan Jakarta diurutan ke-46 sebagai kota teraman di dunia pada 2021. Jakarta mendapatkan skor 56,4 berdasarkan The Economist Intelligence Unit yang merilis laporan berjudul The Safe Cities Index 2021.

"Kita sejauh ini semua kota, apalagi Ibu Kota di dunia memastikan kotanya aman. Termasuk Jakarta, kita berusaha dengan Polda Metro Jaya, Kodam Jaya membuat aman, bersih, menarik. Ini memang tugas kita semua jadi sekali lagi tugas kita bersama masyarakat menjaga, pemerintah berupaya, aparat memastikan Jakarta aman," kata Ariza di Balai Kota DKI, Rabu (6/10/2021).

Dia menuturkan, dalam mewujudkan Jakarta menjadi kota yang aman dan nyaman butuh kolaborasi yang baik dengan berbagai pihak. Baca: Anies Luncurkan Program Semua Bisa Makan untuk Kaum Dhuafa di Jakarta

"Aparat yang ada, fasilitas yang ada kita hadirkan, namun butuh dukungan yang baik. RT/RW siskamling kan tetap diadakan. Siskamling itu menjadi tradisi kita," tuturnya.

Sekadar diketahui, DKI Jakarta menempati urutan ke-46 sebagai kota teraman di dunia pada tahun 2021 dengan skor 56,4. Untuk wilayah Asia Tenggara, posisi Jakarta berada di bawah Kuala Lumpur yang berada di urutan ke-32 dan Singapura peringkat ke-3.
(hab)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1044 seconds (0.1#10.140)