Polisi Bubarkan Unjuk Rasa Pencari Suaka Afghanistan di Kebon Sirih

Senin, 04 Oktober 2021 - 11:46 WIB
loading...
Polisi Bubarkan Unjuk...
Polisi mengamankan pencari suaka asal Afghanistan yang berunjuk rasa di depan kantor UNHCR, Jalan Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/10/2021). Foto: MPI/Jonathan Simanjuntak
A A A
JAKARTA - Sejumlah para pencari suaka asal Afghanistan kembali berunjuk rasa di depan kantor UNHCR, Jalan Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (4/10/2021). Belum lama beraksi, pencari suaka langsung dibubarkan pihak kepolisian.

Demonstran berdatangan dengan membawa sejumlah poster. Terdengar juga seruan dari arah aksi massa bahwa mereka menuntut untuk dipindahkan. “Segera pindahkan kami! Terlalu lama kami di sini,” ujar pencari suaka asal Afghanistan dalam aksinya, Senin (4/10/2021).
Baca juga: Tangani Pencari Suaka, Human Initiative dan UNHCR Jalin Kerja Sama Strategis

Tak berselang lama, jajaran Polres Metro Jakarta Pusat langsung mendatangi lokasi. Polisi membubarkan aksi demonstrasi lantaran Jakarta masih masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3. “Kami peringatkan untuk membubarkan diri. Kami akan melakukan tindakan,” ujar polisi melalui pengeras suara.

Massa sempat menolak meninggalkan lokasi. Namun, kemudian polisi dan Satpol PP melakukan tindakan hingga akhirnya massa berhasil dibubarkan. Imbas dari aksi tersebut, arus lalu lintas di kawasan Kebon Sirih menuju Tugu Tani sempat tersendat.
Baca juga: 2 Positif Covid-19, Ratusan WNA Pencari Suaka di Swab Massal
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1537 seconds (0.1#10.140)