Rebutan Limbah Otomotif, 2 Ormas di Tambun Nyaris Bentrok

Rabu, 02 Juni 2021 - 15:47 WIB
loading...
Rebutan Limbah Otomotif,...
Dua kubu ormas nyaris terlibat bentrokan di Jalan Diponegoro, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Rabu (2/6/2021). Foto: Ilustrasi/SINDOphoto
A A A
BEKASI - Dua kubu organisasi kemasyarakat (ormas) nyaris terlibat bentrokan di Jalan Diponegoro, Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Rabu (2/6/2021).Peristiwa yang diduga dipicu rebutan limbah industri salah satu pabrik otomotif ini sempat membuat arus lalu lintas sekitar lokasi kejadian lumpuh.

Alhasil, pengendara mauapun warga yang melintas menjadi ketakutan melihat ormas tersebut. Bahkan, video ormas tersebut sempat viral di jagad media sosial dan meminta petugas segera menertibkanya. Soalnya, anggota ormas terlihat akan melakukan perang.

Beruntung pihak kepolisian yang dibantu TNI tiba tepat waktu, sehingga bentrokan tersebut tidak terjadi. Petugas berhasil mengendalikan situasi dan mengamankan sejumlah anggota ormas yang kedapatan membawa senjata tajam agar hal yang tidak diinginkan tidak terjadi.

"Kita amankan dua orang dari kubu ormas berikut senjata tajam / untuk sementara masih diamnakan di pos keamanan dan akan kita evakuasi ke Polres," ujar Kepala Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi, Kombes Pol Hendra Gunawan.

Saat ini, kata dia, pihak kepolisian akan memanggil kedua kubu ormas yang bertikai guna mengetahui pemicu bentrokan. Dugaan sementara, kedua kubu berebut pengelolaan limbah sisa industri pabrik otomotif.

"Kita masih mendalami motif utama di balik aksi kedua kubu ormas," ungkapnya.

Pasca kejadian, kondisi lalu lintas di sekitar lokasi kejadian kembali normal. Pihak kepolisian akan menindakan tegas kedua kubu ormas apabila terbukti melanggar hukum. Meskipun demikian beberapa warga masih takut melintas di jalan tersebut.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2629 seconds (0.1#10.140)