Sampai Siang Ini, 6.072 Pengunjung Berlibur ke Taman Mini Indonesia Indah

Sabtu, 13 Maret 2021 - 15:00 WIB
loading...
Sampai Siang Ini, 6.072 Pengunjung Berlibur ke Taman Mini Indonesia Indah
Meskipun dalam suasana Pandemi COVID-19, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) masih terus didatangi para pengunjung. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Meskipun dalam suasana Pandemi COVID-19, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) masih terus didatangi para pengunjung akhir pekan ini. Keunikan anjungan tiap daerah se-Indonesia dan beberapa wahana memikat hati para wisatawan .

Kabag Humas TMII Adi Widodo mengatakan, hingga siang ini, tercatat lebih dari 6.000 orang tengah berlibur di wahana miniatur Indonesia itu. (Baca juga; Taman Mini Gandeng Perbankan Sediakan Transaksi Non Tunai di Pintu Masuk )

"Untuk jumlah pengunjung dari tiket online mencapai 6.072 orang. Kendaraan bus ada 9 unit, Mobil 1.459 unit dan motor 643 unit," katanya kepada wartawan, Sabtu (13/3/2021). (Baca juga; Hari Ini, Taman Margasatwa Ragunan dan 24 Taman Kota di Jakarta Kembali Dibuka )

Sekadar informasi, di masa PPKM Mikro ini, kawasan wisata atau taman rekreasi seperti Ancol dan Taman Mini Indonesia sama boleh beroperasi dengan 50% kapasitas yang dibuka sejak pukul 05.00-21.00 WIB. Bagi para pengunjung diimbau untuk selalu menaati protokol kesehatan yang dianjurkan. Seperti memakai masker, jaga jarak dan tidak berkerumun.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1711 seconds (0.1#10.140)