Ular Sanca Sepanjang 5 Meter Bikin Heboh Warga Pasar Rebo

Sabtu, 06 Maret 2021 - 11:06 WIB
loading...
Ular Sanca Sepanjang...
Petugas pemadam kebakaran Sektor X Pasar Rebo mengevakuasi ular sanca berukuran panjang sekitar 5 meter, Sabtu (6/3/2021). Foto/Ist/Tangkapan video twitter @humasjakfire
A A A
JAKARTA - Petugas pemadam kebakaran Sektor X Pasar Rebo mengevakuasi ular sanca berukuran panjang sekitar 5 meter, Sabtu (6/3/2021). Ular sanca yang cukup besar ini menghebohkan warga Jalan Melati IV, RT 14/1 Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur.

“Petugas #DamkarDKI Sektor X Pasar Rebo berhasil mengevakuasi ular sanca berukuran panjang -/+ 5 meter di Jl. Melati IV RT 14/1 Cijantung, Pasar Rebo Jaktim. Ular sudah diserahkan ke pecinta reptil (6/3/2021),” tulis Pemadam DKI Jakarta melalui akun twitter @humasjakfire. (Baca juga; Satroni Rumah Warga, Damkar Jaktim Tangkap Ular Kobra Sepanjang 1,5 Meter )

Postingan tersebut juga mengunggah video berdurasi 2.19 menit proses evakuasi ular sanca berukuran cukup besar itu. Tiga petugas pemadam kebakaran cekatan mengevakuasi ular sanca tersebut. (Baca juga; Kisah Jenazah Ditunggui Ular di Liang Lahat Ternyata Ini Sebabnya )
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1429 seconds (0.1#10.140)