Pernikahan Warga Bekasi Timur saat Banjir, Susah Senang Kita Bersama

Minggu, 21 Februari 2021 - 20:34 WIB
loading...
Pernikahan Warga Bekasi Timur saat Banjir, Susah Senang Kita Bersama
Pasangan pengantin diangkut perahu karet menuju rumahnya di Pondok Hijau Permai, Bekasi Timur, Minggu (21/2/2021). Foto: @bekasikinian
A A A
BEKASI - Pernikahan menjadi momen sakral yang dinanti-nantikan banyak orang. Tidak heran orang-orang rela menghabiskan dana fantastis untuk menggelar pesta pernikahan yang berkenang.

Lain halnya dengan yang satu ini. Melangsungkan pernikahan di tengah banjir besar melanda wilayah Bekasi dan sekitarnya.
Baca juga: Risma Komentari Banjir Jakarta dengan Berbagi Pengalaman di Surabaya, Gimana Pak Anies?

Pasangan pengantin yang diangkut perahu karet menjadi viral di media sosial sebagaimana diunggah akun @bekasikinian. Pengantin dibawa sebuah perahu karet di Pondok Hijau Permai, Bekasi Timur.

Dalam unggahannya pasangan pengantin Deni Indra dan Diana Nabila setelah menunaikan akad dibawa ke rumahnya di Perumahan Pondok Hijau Permai. Dalam captionnya “Sah Dikala Banjir”.

Dalam fotonya disebutkan sahabat sejati adalah teman-teman yang ada selalu di saat senang dan susah, bahkan mengantarkanmu sampai ke hari bahagiamu. Unggahan tersebut telah dilihat 3.586 netizen.
Baca juga: Banjir Bekasi Semakin Parah, Ini yang Dibutuhkan Pengungsi
(jon)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1543 seconds (0.1#10.140)