Kunjungi RSUD Khusus Covid-19, Anies Ditemani Wakilnya

Kamis, 11 Februari 2021 - 14:28 WIB
loading...
Kunjungi RSUD Khusus Covid-19, Anies Ditemani Wakilnya
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ditemani wakilnya Ahmad Riza Patria kunjungi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tipe D. Foto/@aniesbaswedan
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kembali mengunggah foto kegiatannya mengunjungiRumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tipe D laman Instagramnya @aniesbaswedan, Kamis (11/2/2021). Berbeda dari sebelumnya, kunjungan Anies kali ini ditemaniwakilnya Ahmad Riza Patria (Ariza).

"Bersama Pak Wagub @bangariza mengunjungi RSUD Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, tadi malam," tulis @aniesbaswedan seperti yang dikutip, Kamis (11/2/2021). Anies menjelaskan, RSUD tipe D ini sejak 12 Oktober 2020 lalu telah dikonversikan penuh menjadi RS rujukan perawatan pasien COVID-19. Di depan RS disiapkan tenda posko untuk screening bagi warga sebagai syarat masuk ke RS, lalu ada tenda yang dibutuhkan untuk IGD khusus non COVID-19. Kapasitas isolasi 53 bed, terpakai 18 (34%). Sementara kapasitas ICU 2 bed, saat ini sudah terpakai semua 100%.

RSUD Kebayoran Lama terdiri dari empat lantai, di lantai pertama dikhususkan untuk IGD COVID-19. Fasilitas yang ada di lantai kedua adalah ruangan rawat bersalin dan bayi, serta ruang operasi. Kemudian, pada lantai ketiga, terdapat ruang rawat inap dewasa dan Health Care Unit (HCU). Pada lantai keempat, adalah pusat koordinasi atau manajamen agar semua tenaga kesehatan (nakes) yang ada di sana bisa mengoptimalkan pelayanan.

Kunjungi RSUD Khusus Covid-19, Anies Ditemani Wakilnya


“Ibu atau Bapak tenaga kesehatan yang bertugas di sini "adalah pahlawan penjaga Jakarta sesungguhnya, mereka melayani masyarakat secara senyap, tidak tersorot di media, namun tetap profesional. Terima kasih dari kami Pemprov DKI Jakarta kepada nakes yang telah berkorban waktu, tenaga, pikiran, bahkan nyawa. Bersama kita hadapi masa penuh tantangan ini. Semoga, pandemi ini cepat berlalu, dan kita semua tetap diberi kesehatan," pungkasnya.

Sebelumnya, pada akhir Januari lalu, Anies mengunjungi RSUD Tipe D Kramat Jati dan menyebut bahwa sejak awal Pandemi, Pemprov DKI Jakarta telah mengantisipasi kesiapan RSUD ketika lonjakan kasus positif Covid-19 di Jakarta terjadi. Belum genap Seminggu,Anies mengunjungi RSUD Tipe D Jati Padang. Dalam kunjunganya, Anies pastikan seluruh tenaga kesehatan sudah mendapatkan vaksin.

Sehari kemudian, Anies mengunjungiRSUD Tanah Abang dan memastikan semua pelayanan berjalan baik. Kasus Positif Covid-19 di Jakarta sendiri saat ini masih berkisar di atas 3 ribu kasus per hari.Adapun jumlah kasus aktif di Jakarta naik sejumlah 21 kasus, sehingga jumlah kasus aktif sampai hari ini sebanyak 24.173 (orang yang masih dirawat / isolasi).Sedangkan, jumlah kasus Konfirmasi secara total di Jakarta sampai hari ini sebanyak 303.715 kasus.

Dari jumlah total kasus tersebut, total orang dinyatakan telah sembuh sebanyak 274.817 dengan tingkat kesembuhan 90,5%, dan total 4.725 orang meninggal dunia dengan tingkat kematian 1,6%, sedangkan tingkat kematian Indonesia sebesar 2,8%.

Untuk positivity rate atau persentase kasus positif sepekan terakhir di Jakarta sebesar 22,2%, sedangkan persentase kasus positif secara total sebesar 10,7%. WHO juga menetapkan standar persentase kasus positif tidak lebih dari 5%.
(mhd)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1538 seconds (0.1#10.140)