Hotel Jadi Tempat Isolasi, Kadinkes DKI: Kita Siapkan Warga Silakan Memilih
loading...
A
A
A
JAKARTA - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat terkait hotel yang dijadikan tempat isolasi mandiri pasien Covid-19 orang tanpa gejala (OTG). Hal demikian disampaikan oleh Kadinkes DKI Widyastuti."Ada koordinasi antara pemerintah pusat dan daerah melalui penyiapan hotel untuk tempat-tempat isolasi terkendali yang kita koordinasi pemerintah juga ada beberapa hotel yang sudah secara mandiri," kata Widyastuti di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (15/1/2021).
Namun, Widyastuti tidak merinci berapa jumlah hotel yang sudah dijadikan sebagai tempat isolasi mandiri. Namun ia menegaskan, sejumlah hotel sudah disiapkan tinggal para pasiennya saja yang memilih.
"Kita tahu warga DKI sangat heterogen mulai dari high class sampai yang perlu kita bantu, kita siapkan pilihannya, silakan warga memilih," tambahnya. Meskipun begitu, ia tetap mengimbau warga DKI agar bisa terus menerus menerapkan protokol kesehatan. "Tentu sekali lagi seberapa banyak pun jumlah yang kita siapkan tanpa dibarengi intervensi yang kuat dan penyadaran bahwa selalu menjaga prokes dan intervensi dengan vaksinasi tentunya akan terus kita bantu," tutupnya.
Lihat Juga: Ikuti Kebijakan Pusat, Pemprov DKI Jakarta Pastikan Program Bansos Tidak Berkaitan dengan Masa Pilkada
"Kita tahu warga DKI sangat heterogen mulai dari high class sampai yang perlu kita bantu, kita siapkan pilihannya, silakan warga memilih," tambahnya. Meskipun begitu, ia tetap mengimbau warga DKI agar bisa terus menerus menerapkan protokol kesehatan. "Tentu sekali lagi seberapa banyak pun jumlah yang kita siapkan tanpa dibarengi intervensi yang kuat dan penyadaran bahwa selalu menjaga prokes dan intervensi dengan vaksinasi tentunya akan terus kita bantu," tutupnya.
Lihat Juga: Ikuti Kebijakan Pusat, Pemprov DKI Jakarta Pastikan Program Bansos Tidak Berkaitan dengan Masa Pilkada
(mhd)