Massa Aksi 1812 Dipukul Mundur Sampai Kebon Sirih dan Tanah Abang

Jum'at, 18 Desember 2020 - 14:17 WIB
loading...
Massa Aksi 1812 Dipukul Mundur Sampai Kebon Sirih dan Tanah Abang
Polisi membubarkan dan memukul mundur massa Aksi 1812 yang hendak berdemonstrasi di depan Istana Negara. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Polisi membubarkan dan memukul mundur massa Aksi 1812 yang hendak berdemonstrasi di depan Istana Negara. Massa Aksi 1812 didorong hingga ke arah Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Berdasarkan pantauan, massa Aksi 1812 ngotot bertahan di Jalan MH Thamrin, tepatnya depan Bank Indonesia.Kemudian Polisi mendesak agar mereka bubar dan tidak membuat kerumunan.

Alhasil pasukan dari TNI-Polri secara perlahan mendorong massa yang ngotot tetap bertahan. Mereka kemudian dipukul mundur hingga ke Jalan Kebon Sirih dan Tanah Abang.

Akibatnya, arus lalu lintas di Jalan MH Thamrin pun lumpuh. Kendaraan Umum ataupun TransJakarta sempat tak bisa beroperasi. (Baca juga; Polisi Pukul Mundur Massa Aksi 1812 di Depan Gedung Bank Indonesia )

Kepolisian meminta massa Aksi 1812 untuk membubarkan diri karena angka COVID-19 masih tinggi di wilayah Jakarta. (Baca juga; Antisipasi Aksi 1812, Personel Gabungan Polisi-TNI Razia di Perbatasan Jakut-Jakpus )

Berdasarkan pantauan Okezone, melalui pengeras suara Kapolres Jakarta Pusat Kombes Heru Novianto meminta agar massa aksi yang membawa mobil komando untuk segera bubar. “Ini membahayakan jiwa. Pasukan bersiap bubarkan,” kata Heru.
(wib)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1056 seconds (0.1#10.140)