Iwan Fals Komentari 6 Laskar FPI Tewas: Ikuti Saja Jalan Ceritanya, Ikuti Saja Kemana Nuranimu Bicara
loading...
A
A
A
JAKARTA - Penembakan terhadap enam laskar khusus Front Pembela Islam ( FPI ) pada Senin (7/12/2020) membuat masyarakat bertanya-tanya, salah satunya musisi legendaris Iwan Fals .
Dalam video di akun YouTube resmi miliknya Iwan Fals Official yang diunggah pada Selasa (8/12/2020) dini hari, Iwan Fals terlihat sedang menyanyikan lagu berlirik kasus korupsi yang terjadi di Indonesia. Namun, di akhir lirik penyanyi yang kerap mengkritik lewat syair itu mempertanyakan peristiwa penembakan enam anggota FPI.
"Sedang asyik mengingat-ingat kasus korupsi eh ada enam orang FPI mati ditembak polisi.. innalillahi ," begitu sepenggal lirik yang dikutip dari Iwan Fals Official, Selasa (8/12/2020). (Baca juga: Enam Laskar FPI Pengawal Habib Rizieq Tewas, Kamtibmas Bisa Terimbas)
Pelantun lagu Bento itu awalnya tidak percaya dengan penembakan itu. Kemudian, temannya menelepon dan menyuruh dia melihat berita penembakan tersebut di ponselnya.
"Ternyata benar, saya pikir gak benar. Waduh, ada apa ini. Ya sudah kita ikuti saja jalan ceritanya. Ikuti saja kemana nuranimu bicara," lanjut lirik itu.
Video yang sudah ditonton lebih dari 5.200 kali itu mendapat berbagai macam komentar. "Tetap menjadi Iwan Fals dulu mengeroyok politikus dan ketidakadilan," tulis Muhammad Iqbal.
"Iwan fals mantab, keluar jiwa kritisnya lagi," sambung akun Parno Koi. (Baca juga: Komnas HAM Investigasi Tewasnya Enam Laskar FPI Pengawal Habib Rizieq)
Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengatakan, 6 laskar FPI ditembak mati di Jalan Tol Jakarta-Cikampek lantaran berusaha menyerang polisi. Sementara, Sekretaris Umum FPI Munarman membantah anggotanya menyerang polisi justru pihaknya yang diintai dan sekelompok petugas berpakaian preman berusaha mencelakai Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab.
Lihat Juga: Aturan di Polda Metro Jaya untuk Bripda Ferarri sebagai Polisi dan Pemain Sepak Bola Profesional
Dalam video di akun YouTube resmi miliknya Iwan Fals Official yang diunggah pada Selasa (8/12/2020) dini hari, Iwan Fals terlihat sedang menyanyikan lagu berlirik kasus korupsi yang terjadi di Indonesia. Namun, di akhir lirik penyanyi yang kerap mengkritik lewat syair itu mempertanyakan peristiwa penembakan enam anggota FPI.
"Sedang asyik mengingat-ingat kasus korupsi eh ada enam orang FPI mati ditembak polisi.. innalillahi ," begitu sepenggal lirik yang dikutip dari Iwan Fals Official, Selasa (8/12/2020). (Baca juga: Enam Laskar FPI Pengawal Habib Rizieq Tewas, Kamtibmas Bisa Terimbas)
Pelantun lagu Bento itu awalnya tidak percaya dengan penembakan itu. Kemudian, temannya menelepon dan menyuruh dia melihat berita penembakan tersebut di ponselnya.
"Ternyata benar, saya pikir gak benar. Waduh, ada apa ini. Ya sudah kita ikuti saja jalan ceritanya. Ikuti saja kemana nuranimu bicara," lanjut lirik itu.
Video yang sudah ditonton lebih dari 5.200 kali itu mendapat berbagai macam komentar. "Tetap menjadi Iwan Fals dulu mengeroyok politikus dan ketidakadilan," tulis Muhammad Iqbal.
"Iwan fals mantab, keluar jiwa kritisnya lagi," sambung akun Parno Koi. (Baca juga: Komnas HAM Investigasi Tewasnya Enam Laskar FPI Pengawal Habib Rizieq)
Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran mengatakan, 6 laskar FPI ditembak mati di Jalan Tol Jakarta-Cikampek lantaran berusaha menyerang polisi. Sementara, Sekretaris Umum FPI Munarman membantah anggotanya menyerang polisi justru pihaknya yang diintai dan sekelompok petugas berpakaian preman berusaha mencelakai Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab.
Lihat Juga: Aturan di Polda Metro Jaya untuk Bripda Ferarri sebagai Polisi dan Pemain Sepak Bola Profesional
(jon)