KSP Indosurya Siapkan Satgas Percepat Pencairan Dana Lansia

Rabu, 25 November 2020 - 13:51 WIB
loading...
A A A
“Tahun 2021 kita sedang lakukan proses untuk persiapan cicilan start Januari di angka Rp500 juta hingga Rp1,99 miliar,” ucapnya.

Di tempat terpisah, salah satu anggota, Elna mengapresiasi upaya KSP Indosurya yang merealisasikan komitmen mengembalikan dana nasabah meski dicicil. Pencairan dana tersebut adalah hal yang tepat dilakukan, apalagi di tengah pandemi Covid-19.

"Kalau iktikad baik, kita sambut baik. Saya cukup terbantu dengan iktikad baik dibayar dua tahun," ujarnya.

Dia sempat ragu mau datang ke Grha Surya untuk mencairkan dananya. Namun, dia mengaku senang lantaran pencairan dana benar-benar dilakukan. Adapun pembayaran yang dilakukan secara mengangsur adalah hal yang wajar.

Nasabah lainnya, Dwi Darmawati juga sangat senang dananya bisa dikembalikan oleh KSP Indosurya. Dia terbantu dengan pencairan dana ini dan berharap KSP Indosurya dapat kembali beroperasi normal ke depannya.

"Sayang saja kalau sampai jatuh, tak berlanjut. Rencananya dana pengembalian ini saya simpan saja untuk hari tua," kata Dwi.

Sementara itu, Sekretaris Kementerian Koperasi dan UKM Rully Indrawan menuturkan, KSP Indosurya melakukan langkah positif, perdamaian dan pelunasan perjanjian adalah langkah yang harus ditempuh. Hal berbeda jika ada moral hazard atau kejahatan di dalamnya, para anggota bisa menempuh proses hukum.
(jon)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1820 seconds (0.1#10.140)