Warga Heboh, Kerangka Manusia Ditemukan saat Bongkar Lantai Keramik Rumah

Rabu, 18 November 2020 - 23:23 WIB
loading...
Warga Heboh, Kerangka Manusia Ditemukan saat Bongkar Lantai Keramik Rumah
Foto: Ilustrasi/SINDOnews/Dok
A A A
DEPOK - Warga Kota Depok dihebohkan dengan penemuan kerangka diduga tulang manusia, di sebuah rumah kontrakan di Jalan Raya Sawangan, Gang Kopral Daman, Sawangan.

Kerangka tersebut ditemukan dipendam di dalam lantai keramik. Sontak warga pun kaget dengan penemuan tersebut. (Baca juga: Misteri Penemuan Kerangka Manusia Raksasa yang Tak Terpecahkan)

Kejadian bermula ketika Sukiswo, pemilik kontrakan membongkar lantai rumahnya. Dia hendak memperbaiki toilet yang mampet.

“Tapi setelah saya lihat pada lantai yang warnanya beda maka saya curiga dengan lantai itu. Saya cek, saya pukul-pukul, memang kopong, sehingga saya putuskan untuk membongkarnya,” katanya, Rabu (18/11/2020).

Saat dibongkar dia tidak menemukan apa-apa. Namun ketika melihat ada semen sampah, dia pun curiga. Sukiswo lalu menggali lebih dalam lagi. (Baca juga: Mamah Dedeh Dikabarkan Positif Covid-19 )

“Setelah kita gali lagi saya, tancapkan linggis, saya goyangkan ada bau. Baru setelah itu saya laporkan kepada Pak RT dan Pak RW,” paparnya.

Setelah dilanjutkan menggali, dia melihat seperti dengkul. Awalnya Sukiswo menggali sekitar pukul 14.30 sampai pukul 16.00 WIB. Kemudian berhenti karena salat ashar. “Dilanjut setelah maghrib dan setelah maghrib itu baru ketahuan kelihatannya seperti dengkul,” tuturnya.

Rumah tersebut sebelumnya dikontrak oleh seorang penjual bakso asal Bogor. Namun dia mengaku lupa namanya. “Dikontrak pedagang bakso dari Bogor, namanya saya lupa. Ada 2 orang pedagang bakso yang ngontrak di sini," ucapnya.

"Dia mulai kontrak itu tanggal 17 Juli sampai kemarin, hari Minggu titipkan kunci sama tetangga dan saudara. Jadi kuncinya tidak diserahkan langsung kepada saya, tetapi dititipkan ke orang lain,” pungkasnya.

(thm)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1581 seconds (0.1#10.140)