Bepergian Selama Libur Panjang, 80 Warga Cilincing Jalani Swab Test

Kamis, 05 November 2020 - 22:47 WIB
loading...
Bepergian Selama Libur...
Sebanyak 80 warga Cilincing yang bepergian ke luar kota saat libur panjang, menjalani swab test di Puskesmas Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara. SINDOnews/Yohannes Tobing
A A A
JAKARTA - Sebanyak 80 warga Kecamatan Cilincing yang bepergian ke luar kota saat libur panjang, menjalani swab test di Puskesmas Cilincing, Jakarta Utara.

“Untuk yang (swab test) hari Senin (2/11/2020) sudah keluar. Hasilnya negatif,” kata Kepala Puskesmas Cilincing , dr Edison Sahputra, Kamis (5/11/2020). (Baca juga; 23 Tahanan Polres Metro Jakarta Timur Terpapar COVID-19 )

Menurut Edison pelaksanaan swab test bagi warga yang bepergian keluar kota masih terus dilakukan hingga sekarang. “Sejauh ini ada 152 orang yang telah menjalani swab test dari Senin sampai Kamis ini,” ucap Edison.

Sejak pandemi COVID-19 pada Maret 2020, Puskesmas Kecamatan Cilincing telah melayani 7.779 orang yang menjalani swab test. (Baca juga; 65 Tahanan Polda Metro Positif Covid-19, Puluhan Kasus Aktif di Penjara Polres )
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1568 seconds (0.1#10.140)