Menhub Budi Karya Puji Stasiun Cisauk sebagai Integrasi Transportasi Terbaik

Minggu, 04 Oktober 2020 - 15:02 WIB
loading...
Menhub Budi Karya Puji...
Menhub Budi Karya saat berkunjung ke Stasiun Cisauk untuk bersepeda bersama pegiat sepeda, Minggu (4/10/2020). Foto: SINDOnews/Ist
A A A
TANGERANG - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menilai Stasiun Cisauk di Kabupaten Tangerang, Banten, bisa menjadi contoh integrasi moda transportasi yang baik. Hal ini diungkapkan Menhub Budi Karya saat berkunjung ke Stasiun Cisauk untuk bersepeda bersama pegiat sepeda, Minggu (4/10/2020).

“Cisauk dari Sinarmas Land adalah satu intermoda yang paling baik. Kita buktikan tadi naik sepeda lebih dari 3 KM itu biasa-biasa saja. Artinya apa, orang kalau mau ke kantor bisa naik sepeda,” ujar Budi.

Dengan adanya pengintegrasian seperti yang dilakukan oleh Sinarmas Land di Stasiun Cisauk, Budi berharap masyarakat bisa semakin tertarik menggunakan transportasi umum.

Sebab, jumlah orang yang menggunakan transportasi massal saat ini baru mendekati 30 persen, sementara 70 persen masyarakat masih menggunakan kendaraan pribadi. (Baca juga: Konsep TOD, Stasiun Cisauk Berubah Jadi Mewah)

"Saat ini jumlah orang yang menggunakan transportasi massal itu baru mendekati 30 persen, padahal idealnya 60 persen, jadi (mari) kita pakai angkutan massal," lanjutnya.

Budi menjelaskan, Kementerian Perhubungan saat ini memang tengah mendorong pengintegrasian intermoda, termasuk integrasi angkutan massal dengan sepeda.

"Angkutan massal tidak akan hidup kalau tidak ada (integrasi) antarmodanya. Misal kereta dengan bus, kereta dengan pesawat, kereta dengan mobil pribadi, dan hari ini kereta dengan sepeda," tukasnya.

Untuk diketahui, Stasiun Cisauk menjadi salah satu fasilitas angkutan umum yang telah terintegrasi di kawasan Kabupaten Tangerang. Selain KRL, intermoda ini juga terintegrasi dengan terminal bus, pasar modern, dan menyediakan fasilitas yang mendukung penumpang dengan sepeda.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1526 seconds (0.1#10.140)